Mohon tunggu...
Dinar A. K. Ramadhani
Dinar A. K. Ramadhani Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

manusia normal yang ingin hari-harinya tampak normal

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kegitan Fun Games PMM 174 Bersama Anak Panti Asuhan Aisyiyah Dan Penutupan kegiatan PMM 174 UMM

28 Agustus 2023   20:43 Diperbarui: 9 September 2023   15:33 157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

           Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) ini adalah untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil Penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Minggu 20/08/2023, Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) gelombang 6 kelompok 174. Pelaksanaan kegiatan perlombaan ini dilakukan Bersama-sama dengan anak-anak dari panti asuhan aisyiyah bumiaji kota batu. Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda yang dilakksanakan oleh kelompok 174 dimana dalam pelaksanaan ini bersamaan dengan peringatan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-78. Tujuan dari diadakannya perlombaan ini selain untuk memberikan keseruan kepada anak-anak dari panti asuhan aisyiyah bumi aji kota batu, kegiatan ini juga bertujuan untuk dapat melatih kemampuan bekerjasama dan strategi yang diperlukan untuk bisa memenangkan perlombaan ini. Dalam kegiatan perlombaan ini terdiri dari perlombaan kelompok dimana pada masing masing perlobaan beranggotakan tiga hingga empat anggota.

            Berbagai macam perlombaan diadakan dengan tujuan untuk bisa menumbuhkan keterampilan dalam bekerjasama dan mengatur strategi yang digunakan untuk dapat memenangkan perlombaan tersebut, perlombaan yang diadakan terdiri dari volley air, sendok kelereng, estafet air, dan estafet karet gelang.

Lomba Estafet Air/Dokpri
Lomba Estafet Air/Dokpri

            Dalam perlombaan estafet air dan estafe karet gelang masing-masing kelompok terdiri dari 3 anggota kelompok dimana masing-masing kelompok berlomba lomba untuk bisa menjadi yang pertama dengan saling memindahkan air dan karet gelang dimana dalam estafet air kelompok pertama yang berhasil mengumpulkan jumlah air terbanyak dengan waktu maksimal 2 menit akan dianggap menjadi pemenangnya, sementara itu untuk estafet karet dengan format kelompok pertama yang berhasil memindahkan seluruh karet yang tersedia akan menjadi pemenangnya.

Lomba Voli Air/Dokpri
Lomba Voli Air/Dokpri

            Sementara itu dalam perlombaan volley air beranggotakan empat anggota untuk setiap masing-masing kelompok dimana masing-masing anggota kelompok memegang setiap sudut dari sarung yang digunakan untuk bisa melemparkan balon air ke area permainan dari lawan mereka, permainan ini memerlukan kordinasi dan irama yang senada agar bisa memenangkan perlombaan tersebut dimana ketika akan mencegah lawan untuk mencetak poin maka setiap anggota kelompok harus bekerja sama untuk bisa menangkap balon air dari serangan lawan dan untuk bisa melancarkan serangan kepada lawan maka harus secara Bersama sama agar tidak terjadi kesalahan yang mengakibatkan poin untuk lawan.

            Minggu 27/08/2023, Penutupan Kegiatan PMM Bhaktiku Negeri oleh Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang kelompok 174 di Panti Asuhan atau LKSA Aisyiyah Kota Batu telah resmi ditutup oleh Bapak Muhammad Khoirul Anwar selaku dari ketua dari LKSA Aisyiyah. Dalam kegiatan penutupan ini, PMM kelompok 174 memberikan cinderamata berupa vandel sebagai tanda terima kasih dan kenang-kenangan untuk LKSA Aisyiyah dan juga penyerahan berupa board games dan tanaman hidroponik yang dapat berguna untuk anak-anak di LKSA Aisyiyah dan pihak pengurus LKSA.

Penyerahan Vandel /Dokpri
Penyerahan Vandel /Dokpri

            Pada penutupan ini juga diumumkan para pemenang dari lomba estafet gelang karet, voli air, sendok kelereng, estafet air dan lomba ludo. Para pemenang ini akan diberikan hadiah yang sesuai dengan kedudukan juaranya. Tidak hanya pemenang lomba saja yang diberikan hadiah tetapi ada beberapa nominasi atau pemenang harapan yang berhak mendapatkan hadiah. Nominasinya yaitu si paling materi, si paling kalem dan si paling aktif. Pemberian hadiah itu juga termasuk sebagai tanda kita mengapresiasi mereka telah mengikuti kegiatan hingga akhir dan rasa sayang kita terhadap mereka.

Pembagian Hadiah/Dokpri
Pembagian Hadiah/Dokpri
https://umm.ac.id/

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun