Mohon tunggu...
darwinarya
darwinarya Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Photographer Specialized Hotels and Resorts

Travel Enthusiast. Hospitality Photography Junkie

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Gurihnya Bebek Yamelia Khas Suroboyo

30 Juli 2016   17:59 Diperbarui: 19 Oktober 2016   15:10 319
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Bebek Yamelia Denpasar / dap "][/caption]

Bagi anda yang gemar menyantap hidangan bebek, jangan lewatkan rumah makan Yamelia yang terletak di jalan Wahidin, Denpasar. Buka tiap hari, mulai pk 13.00 hingga pk 22.00 Wita. Saking larisnya, tempat makan khas Suroboyo yang beroperasi sejak tahun 1990'an ini kerap tutup lebih awal.

Tempatnya terbilang biasa, dapat menampung sekitar 100an orang. Para pelanggan tidak hanya datang dengan mengendarai sepeda motor, yang bawa mobil pun tak kalah banyak. Berjejer rapih memenuhi bahu jalan.

[caption caption="Bebek Yamelia / dap"]

[/caption]

Proses memasaknya cepat. Tak sampai sepuluh menit, pesanan tersaji di atas meja. Hal itu dikarenakan bebeknya sudah diolah lebih dulu. Tinggal digoreng sebentar.

Menurut salah seorang staf, bebek dipasok dari Banyuwangi. Dalam sehari, tempat makan ini mampu habiskan sebanyak 400 ekor.

Dalam satu paket, terdapat sepotong bebek berukuran sedang, nasi putih yang diberi sedikit minyak bumbu berwarna kuning, sayur lalapan dan sambal racikan.

Rasa bebeknya gurih dan renyah. Kriuk-kriuk di beberapa bagian. Tekstur daging tidak kelewat alot dan tidak tercium aroma bebek. Seperti kita ketahui bersama, tidak semua orang bisa mengolah bebek. Perlu teknik khusus agar aromanya hilang sempurna.

Selain itu, sambalnya pun dahsyat. Tingkat pedasnya, menurut lidah saya, dalam skala menengah. Tidak begitu nonjok di lidah. Meski demikian, entah kenapa, keringat ini terus mengucur deras.

Untuk dapat menikmati bebek khas Suroboyo Yamelia dan segelas teh manis, anda cukup merogoh kocek sebesar Rp 25 ribu seporsi.

Kalau mau ke sini, jangan terlalu malam. Takut kehabisan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun