Mohon tunggu...
Rais A hidayat
Rais A hidayat Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta jurusan Ilmu Komunikasi

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Kebangkitan Kembali Sang Pendekar Pedang

2 Januari 2013   07:08 Diperbarui: 24 Juni 2015   18:38 2511
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
http://orendsrange.blogspot.com

Kalian tentu semasa kecil pernah melihat atau setidak nya pernah mendengar kartun anime jepang Rurouni Kenshin atau lebih di kenal dengan nama lain yaitu Samurai X. Ya dulu pada jamannya memang Rurouni Kenshin atau samurai X, anime nya pernah ditayangkan di salah satu televisi swasta di indonesia dan kehadiran nya dulu sangat disambut antusias oleh penonton. Kisah tentang seorang ahli pedang jepang Kenshin Himura yang dijuluki dengan sebutan Hitokiri Batousai yang arti nya sendiri adalah Batousai si pembantai kerena dengan jurus aliran bato jutsu nya sang pembantai itu bergabung dengan agen pembunuh ishin shisi dan bergabung dalam kekuatan imperialis saat pecah perang pada era restorasi meiji. namun setelah restorasi meiji selesai dan jepang sudah menjadi negeri yang damai. sang batousai kemudian menghilang dari pandangan orang dan hanya legenda nya saja yang tersebar dari mulut kemulut. Kenshin sendiri meninggal kan gelar hitokiri nya dan memilih menjadi seorang wonderer atau pengelana mengintari jepang dan bersumpah tidak akan membunuh orang lagi. Itu lah sedikit sinopsis dari anime samurai X yang sebelum nya adalah sebuah manga atau komik jepang yang di tulis oleh pakde Nobuhiro Watsuki. Namun saya tidak akan membicarakan tentang anime maupun manga nya. karena pada tahun 2012 ini telah dirilis live action anime samurai X tersebut yang berjudul Rurouni Kenshin : Meiji kenkaku roman tan. Film Live action samurai X yang pertama ini tentu akan menjadi pengobat rindu fans dari samurai X untuk melihat aksi pedang yang menawan dari sang tokoh utama Kenshin Himura atau Batousai sang pembantai. Tapi apakah Live action nya akan sekeren anime nya yang asli ? siapa tau itu cuma film murahan yang bisa jadi malah bikin jelek anime atau manga nya !!. Itulah pikiran ku dulu saat mendengar isu tentang akan muncul live action nya. tapi jangan khawatir saudara - saudari. Live action nya ini yang memproduksi adalah warner bross. So itu udah menjadi jaminan awal bahwa ini bukan senbarang film adaptasi anime. Live action nya ini di sutradarai oleh pakde keishi ohtomo dan di bintangi oleh artis - artis papan atas nya jepang. Pemeran sang batousai sendiri adalah aktor terkenal jepang mas Takeru sato. bagi yang sering nonton Kamen rider Den-O pasti udah hafal mukanya. Mas ini juga pernah bermain di film Rokies, Beck dan serial TV Bloddy Monday. Sebenar nya Film ini udah ada di bioskop jepang tanggal 25 agustus 2012 yang lalu, dan ditayangkan di 64 Negara di seluruh dunia, tapi sayang nya indonesia enggak ikut nayangin :-( . Jadi akhir nya nunggu lama dulu deh aku baru bisa nikmatin film nya. Oh ya dijepang sendiri dalam 8 hari setelah tayang perdana saja Film ini berhasil meraup untung sekitar 15 juta dolar. [caption id="" align="aligncenter" width="400" caption="http://orendsrange.blogspot.com"][/caption] Sekarang bicara tentang Film nya. Rurouni Kenshin : Meiji kenkaku roman tan ceritanya hampir mirip dengan serial animenya. Di Film diawali flashback dari pertempuran terakhir Kenshin Himura saat menjadi Batousai si pembantai disaat perang meiji. namun setelah perang usai kenshin pun mengakhiri hidup nya sebagai seorang pembantai dengan meninggalkan pedangnya di area pertempuran terakhir nya. namun pedang katana dari sang batousai kemudian di temukan oleh seorang samurai yang juga berada dalam medan perang itu yang kemudian nanti akan menjadi tokoh jahat dalam film ini. Setelah bertahun tahun setelah peristiwa itu, ada seseorang yang mengatas namakan Batousai meneror menebar teror dan ketakutan warga jepang. sementara Kenshin sendiri sudah menjadi seorang pengelana dan bersumpah tidak akan membunuh orang lagi dan dibuktikan dengan membawa pedang yang sisi tajam nya terbalik. Seperti di animenya, Kenshin kemudian bertemu Kaoru Kamiya yang mengira menganggap Kenshin adalah Batousai yang sekarang menyebar teror berdarah kepada penduduk. namun setelah beberapa kejadian mereka berdua malah menjadi akrab dan tinggal bersama :-) [caption id="" align="aligncenter" width="900" caption="battousaiblade7.deviantart.com"]

battousaiblade7.deviantart.com
battousaiblade7.deviantart.com
[/caption] Sementara itu dilain tempat takani megumi gadis cantik yang bekerja secara paksa oleh Kanryu Takeda seorang pengusaha kaya yang bekerja sebagai penyelundup opium melarikan diri dari Takeda dan bersembunyi di rumah milik kaoru. Tapi Takeda yang licik tidak ingin melepaskan Megumi begitu saja. Dia meracuni seluruh air sumur warga desa tempat Kaoru tinggal dan akhirnya banyak korban keracunan karena meminum air racun tersebut. Merasa ini semua adalah salah nya, Megumi pun memutuskan untuk kembali ke Takeda. Namun tidak lama kemudian setelah megumi pergi, kenshin yang mengetahui nya kemudian bergegas ingin menyelamatkan megumi. Kenshin dan dibantu dengan Sanosuke Sagara sang pembuat onar pergi ke rumah takeda yang ternyata sudah siap menanti kedatangan mereka dan menyewa banyak sekali ahli samurai yang bersedia menjadi pengikutnya. belum juga takeda mempunyai senjata gatling gun yang sangat mengerikan dimasa itu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun