Banyak cara yang bisa dilakukan demi menjaga kebersamaan dan keakraban sesama aktivis di Nahdlatul Ulama. Semua dilakukan demi memastikan bahwa semua program yang diusung jamiyah mendapat dukungan dari jamaah atau warga NU.
Â
Hal tersebut sebagaimana dilakukan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) bersama Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kecamatan Pakis, Kabupaten Magelang , Jawa Tengah. Mereka mengadakan malam keakraban atau Makrab untuk lebih mengenal, mempererat, dan meningkatkan solidaritas antar pengurus anak cabang, ranting, maupun komisariat pada Sabtu-Minggu (06-07/01/2024).
Â
Acara yang berlangsung selama satu malam dua hari di Lembah Pinus Tepus , Â Kecamatan Candimulyo tersebut diikuti Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC), Â Pengurus Ranting IPNU dan IPPNU, juga komisariat yang ada di Kecamatan Pakis.
Â
"Kami memilih Lembah Pinus karena disamping upgrade kapasitas, juga bisa menikmati udara segar. Tak lepas dari itu kopi khas desa menemani diskusi ringan para peserta makrab," kata Ketua PAC IPNU Kecamatan Pakis, Nasuchan.
Â
Tak hanya pengurus aktif, alumni dari PAC IPNU-IPPNU pun ikut hadir dan memberikan motivasi kepada semua pengurus yang sekarang menjabat.
"Dengan adanya hal ini, kita akan lebih akrab satu sama lain sehingga dalam menjalankan program kerja satu tahun kedepan bisa lebih kompak dan sinergis," ungkapnya.
Â
Selama kegiatan juga dibahas keluhan yang dialami kepengurusan kemudian bersama berdiskusi untuk menemukan solusi dari permasalahan yang dialami dengan dipandu oleh pemateri dari Pimpinan Cabang IPNU IPPNU Kabupaten Magelang, Rekan Ahmad Miftakhurrozaq dan Rekan Dwika Aulia Arief Prihastyo pada sesi upgrading.
Â
Hal serupa disampaikan Ketua PAC IPPNU Kecamatan Pakis, Sinta Dwi Lestari. Bahwa tanpa didukung akrab dan solidnya pengurus, maka tidak bisa menjalankan roda organisasi .
Â
"Pengurus Anak  Cabang, Ranting maupun Komisariat IPNU-IPPNU  agar nantinya dapat membangun sinergitas dan kerja sama demi membangun pelajar pelajar Nahdlatul Ulama yang militan di Kecamatan Pakis ini khususnya," imbuhnya.
Khoirul Anam sebagai Ketua Panitia Makrab dan Upgrading ini berharap dengan adanya acara ini pengurus dan ketua ranting tidak hanya terlihat solid saat kegiatan digelar, tetapi justru kian solid setelah kegiatan digelar.
Â
"Sebagai pengurus, sudah waktunya kita bergerak bersama demi regenerasi pelajar Nahdlatul Ulama di Kecamatan Pakis yang hebat, berkarakter dan akhlakul karimah. Sesuai dengan tema kegiatan kita kali ini yaitu Harmoni Aksi : menumbuhkan semangat berorganisasi melalui kebersamaan. Kalau bukan sekarang kapan lagi, kalau bukan kita siapa lagi, " pungkasnya.
Kegiatan ditutup dengan fun game atau outbound dan juga penanaman pohon randu di area konservasi gunung merbabu sebagai bentuk kepedulian PAC IPNU IPPNU Kecamatan Pakis terhadap lingkungan dan alam sekitar.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H