4. CLBK
Perselingkuhan juga bisa terjadi karena CLBK. Cerita lama bersemi kembali. Dulu pernah berpacaran dengan seseorang, kemudian meninggalkannya dan menikah dengan seseorang yang lain. Setelah menikah hidupnya tidak bahagia. Dan ternyata sang mantan masih setia menunggunya sampai sekarang. Akhirnya hatinya luluh juga melihat kesetiaan sang mantan. Dan terjadilah yang namanya CLBK walau pun sekarang sudah berubah nama menjadi selingkuh. Seperti kata budayawan Aswendo Atmowiloto #MantanIdeal itu takkan terlupakan.
5. Rasa Kasihan
Kadang-kadang seseorang ingin membagi kasihnya kepada seseorang yang lain. Karena orang tersebut hidupnya penuh keprihatinan. Karena dia masih terikat sebuah perkawinan dan tentu saja sudah berumur, maka dia tidak dapat melakukan lebih daripada memberikan kasihnya kepada orang tersebut. Inilah yang namanya selingkuh karena kasihan. Mau berbuat lebih dari itu tak mungkin, akhirnya ya hanya bisa selingkuh.
Dari hal-hal di atas, maka saling percaya dan saling menghormati di dalam keluarga adalah hal yang paling utama. Jika di dalam keluarga sudah ditemukan cinta kasih yang berlimpah, penuh kehangatan, dan saling mengisi antara satu dengan yang lain, maka bibit-bibit perselingkuhan akan sulit untuk tumbuh. Jika suami berani bercerita tentang perempuan lain kepada istrinya dan istrinya menanggapi cerita suaminya tanpa kecurigaan, maka disitulah terletak sebuah saling kepercayaan dan saling menghormati terjadi. Tetapi jika sebaliknya, maka siap-siap seorang istri akan ditinggal suaminya untuk berselingkuh dengan perempuan lain yang lebih mengerti dirinya.
Semoga kita lebih menghargai dan mencintai keluarga kita dari segala-galanya. *** (danset)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H