Mohon tunggu...
Daniel H.T.
Daniel H.T. Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Bukan siapa-siapa, yang hanya menyalurkan aspirasinya. Twitter @danielht2009

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Kompas.com Punya Kompasislam.com?

14 April 2014   17:33 Diperbarui: 23 Juni 2015   23:42 1220
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
13974462061947918923

Apakah Kompas.com yang nasionalis punya versi lain yang bernuansa Islam Wahhabiyah? Saya yakin tidak! Tetapi, faktanya memang ada laman yang mendompleng nama Kompas.com untuk menyuarakan ideologinya di dunia maya. Itulah laman dengan nama www.kompasislam.com.

Kompasislam.com ini juga mempunyai akun Twitter dan Face Book yang memakai nama yang sama (KompasIslam). Penggunaan nama yang sangat mirip dengan Kompas.com ini punya potensi yang cukup besar dalam menyesatkan banyak orang, yang bisa menyangka bahwa Kompas.com memang mempunyai sempalan laman dengan nama/alamat seperti itu.

Tidak jelas siapa sebenarnya pemilik laman Kompasislam.com ini, tetapi dari artikel-artikelnya sulit dibantah bahwa laman ini memang dimiliki oleh mereka yang mempunyai ideologi Islam Wahhabiyah, seperti yang disebutkan di laman https://muslimedianews.com.

Di bagian Profilnya disebutkan, “Kompasislam merupakan satu media untuk memberitakan kabar terkini kepada masyarakat dengan adil-berimbang, cepat, dan terpercaya, di samping juga memperkaya pembaca dengan sajian wawasan Islam yang memadai.

Dalam aqidah kami berusaha mengikuti aqidah Ahlus Sunnah Wal Jama’ah. Sedangkan dalam metode Fiqh kami berusaha mengikuti metode Fiqh Syafi’iayah.

Visi KompasIslam: Menjadi situs media nasional terdepan yang bermanfaat bagi rakyat, bangsa dan dunia. Misi KompasIslam: Memberikan informasi yang cepat dan tepat tentang kejadian dan peristiwa. Menyuguhkan dasar-dasar ajaran Islam kepada bangsa Indonesia sebagai bekal kehidupan. Memberikan informasi dan realita terkini.”

---

Tetapi, diilihat dari isi artikel-artikelnya, kita yang nasionalis mempunyai pandangan yang sebaliknya. Dapat diduga laman ini milik mereka penganut ideologi yang tidak berdasarkan Pancasila, dan penyebar fitnah, kebencian,  dan permusuhan, khas ideologi ekstrem, radikal, dan bahkan sektarian.

Ketidakjelasan pemilik, pengelola, dan penanggung jawabnya saja bisa memperkuat persepsi ini.

[caption id="attachment_303290" align="aligncenter" width="416" caption="Salah satu bagian penampilan Kompasislam.com"][/caption]

Misalnya, di artikel-artikel terbarunya, ada artikel yang membela Abu Bakar Ba’asyir sebagai seorang mujahidin, bukan teroris. Dan, artikel-arikel lainnya, dengan judul-judul sebagai berikut: Ciri-ciri Partai Islam & Partai Setan (Hizbullah & Hizbuy-Syaithan), Kompas Bela Cukong, Hancurkan Umat Islam, Premanisme Kompas dan Ahok, Yahudi di Belakang Jokowi, Menguak Sosok Jokowi Sang Capres “Boneka” 2014 Konglomerat China bagian 1 & 2



Di lamannya, muslimmedianews menulis: “Website dengan slogan “Ungkapkan Fakta, Cerdaskan Bangsa /http://www.kompasislam.com/” tersebut adalah situs yang cenderung bernuansa Wahhabiyah, bukan situs yang dikelola oleh pihak Aswaja. Nuansa Wahhabi sangat kental dalam situs tersebut, khususnya pada tulisan yang berkaitan dengan “Islamiyyah”.

“Aswaja” singkatan dari “Ahlus Sunnah Wal Jama’ah

Muslimmedianews.com menyebutkan profilnya sebagai berikut: “Muslimedianews [dot] WordPress or muslimedianews.wordpress.com adalah bagian dari MMN / Muslimedia News. Yaitu  situs atau media Islam online yang bergerak dalam bidang pemberitaan, syi’ar Islam, dakwah dan kajian Islam (Islamic Studies) dengan mengedepankan sikap moderat (tawasuth).

*

Secara etika, penggunaan nama laman yang mirip dengan Kompas.com, jelas merupakan suartu pelanggaran. Diduga, pemiliknya mempunyai niat tidak baik, sengaja menggunakan nama yang dimiripkan dengan Kompas.com yang sejak lama sudah ada terlebih dulu, tetapi mempunyai visi dan misi yang sangat bertolak belakang dengan Kompas.com. Bahkan memposisikan  Kompas.com dan pemiliknya, Kompas-Gramedia sebagai musuh ideologi mereka.

Secara hukum, Kompas.com atau pemiliknya (PT Kompas Cyber Media, Grup Kompas-Gramedia) dapat menuntut pemilik dan pengelola Kompasislam.com berdasarkan UU Nomor 15 Tahun 2001 tentang Merek.

Mungkin inilah salah satu laman yang pernah menjadi sasaran somasi PT. Kompas Cyber Media (KCM), yang pernah dimuat di koran Kompas beberapa bulan yang lalu, berkaitan dengan adanya beberapa laman yang dibuat mirip dengan merek dagang Kompas.com.

Tetapi, ketika mereka tidak menggubris somasi KCM itu, KCM tidak berani bertindak lebih jauh. Memilih mengalah, daripada harus menghadapi tindakan anarkisme yang berpotensi terjadi jika KCM “bertindak lebih jauh”, sekalipun itu berupakan hak hukumnya. ***

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun