Mohon tunggu...
Dahlia Silitonga
Dahlia Silitonga Mohon Tunggu... Guru - Senang belajar dan menulis

Anak pertama dari 4 bersaudara, sayang keluarga, senang jalan jalan, menulis dan bernyanyi.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Kegembiraan Estafet Lomba Pasang Kaos

17 Agustus 2024   20:35 Diperbarui: 17 Agustus 2024   20:40 106
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona


Peringatan tujuh belas Agustus tahun ini berlangsung meriah di sekolahku. Sinar matahari pagi turut menyambut upacara bendera tujuh belas Agustus. Pasukan pengibar bendera merah putih terlihat gagah dan anggun. Barisan pelajar tersusun rapi dan terkoordinasi secara teratur dibawah satu komando.

Pelaksanaan lomba dilakukan setelah upacara bendera usai. Kami diberikan waktu beristirahat sejenak sebelum melanjutkan lomba tujuh belasan. Ada yang menghabiskan waktu istirahat dengan sarapan, mengobrol, dan bernyanyi bersama.

Setelah jam istirahat berakhir, pelaksanaan lomba dimulai. Aku memilih mengikuti estafet lomba pasang kaos. Bagiku estafet lomba pasang kaos merupakan hal yang baru. Diantara ketiga jenis lomba, estafet memasangkan kaos adalah sesuatu yang paling mengasyikkan karena dibutuhkan strategi yang matang dan kekompakkan tim.

Strategi menjadi pemenang adalah memilih peserta lomba yang berbadan kecil dan ukuran kaos yang amat besar. Kemudian menempatkan anggota tim secara tepat agar proses pasang kaos berjalan lancar. Durasi waktu lomba terbilang cepat dan yang menjadi pemenang adalah tim yang berhasil memasangkan kaos pada pemain terakhir. Jadi, kerjasama tim memberikan andil yang cukup besar mencapai garis akhir.

Aku mengikuti estafet lomba pasang kaos dengan penuh semangat. Terdengar gelak tawa yang menggetarkan suasana lomba. Sepanjang pelaksanaan estafet lomba pasang kaos, para pemain ikut saling menyemangati teman satu timnya.

Akhirnya timku berhasil menjadi juara ketiga. Aku tak bersedih hati walaupun belum berhasil menjadi juara pertama. Kami telah memberikan yang terbaik melalui kerjasama tim yang solid. Semangat yang tersalurkan dalam kegembiraan mengikuti estafet lomba pasang kaos secara berkelompok menjadi peringatan perayaan kemerdekaan Indonesia ke-79 sesungguhnya.

Dirgahayu ke-79 RI!

Salam Merdeka!

#Kopaja71, #17Agustus2024, #Kemerdekaan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun