Pantai Cibendo yang berlokasi di Karawang, hanya sekitar 200 meter dari jembatan melengkung Ciparage. Di pantai ini kita bisa menemukan tambak ikan penduduk, jual beli hasil laut, kapal berjalan dan kapal yang berlabuh.Â
Aktivitas di pantai amat ramai dengan pendatang dan penduduk lokal. Kami dikenakan tarif masuk kawasan pantai Cibendo sebesar sepuluh ribu rupiah.
Keindahan senja pantai Cibendo terlihat dengan tenggelamnya matahari. Warna langit terlukis dengan warna orange putih biru langit.Â
Suasana pantai kala sore hari diwarnai dengan aneka permainan anak-anak di pesisir pantai. Aroma ikan bakar tercium mengajak kita menikmatinya.
Senja akan berakhir. Kami bergegas hendak pulang. Kalau tadi ketika berangkat, kami bisa menikmati pemandangan persawahan, berbeda halnya pulang merayakan binatang agas yang mengiringi perjalanan.Â
Walaupun penerangan jalan redup, kami harus berhati-hati melewati persawahan yang sepi hingga selamat tiba di rumah.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI