Mohon tunggu...
Dahlia Silitonga
Dahlia Silitonga Mohon Tunggu... Guru - Senang belajar dan menulis

Anak pertama dari 4 bersaudara, sayang keluarga, senang jalan jalan, menulis dan bernyanyi.

Selanjutnya

Tutup

Book Pilihan

Arum Manis Semanis Namanya

4 April 2023   20:08 Diperbarui: 4 April 2023   20:16 237
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kala Sabtu sore menjelang berbuka puasa, aku menghadiri acara Ngabu Book-Read di suatu tempat daerah Gading Serpong. Acaranya berlangsung cukup meriah dan tempat duduknya terlihat penuh. 

Bincang buku berisi kumpulan dua puluh dua cerita pendek karangan Teguh Affandi. Pria berbaju kuning pada gambar di atas merupakan salah seorang penulis cerpen yang juga bekerja sebagai editor di Kompas Gramedia. 

Dengan gayanya yang santai dan jenaka mengisahkan proses penulisan bukunya. Kami terbawa suasana riang. Pihak penyelenggara pria berpakaian ungu dari IALF Gading Serpong menyediakan berbagai macam doorprize berupa buku, suvenir IALF, dan voucher MAP. Semakin bertambah lengkaplah sukacita.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Penampilan cover bukunya sekilas mirip gambar mangga tapi ternyata bukan. Cover menarik akan menimbulkan tanda tanya dan membuat penasaran para pembacanya.  Isi cerpennya mengangkat isu sosial masyarakat, realita kehidupan sehari-hari dengan bahasa ringan dan mudah dipahami baik generasi muda dan lanjut. 

Ciri khas judul keseluruhan cerpennya menggunakan metafora hewan dan tumbuhan dan diawali oleh kata pengantar Budi Darma. Beliau ternyata cukup gamblang menjelaskan kedalaman isi buku Teguh Affandi. 

Tak hanya bincang buku, tayangan video presentasi kuliah Creative Writing dari Adelaide Unoversity Australia turut ditayangkan oleh salah seorang konsultan pendidikan IALF.

Jurusan studi Creative Writing bisa terbilang jurusan unik karena kita akan belajar mengeksplorasi karya penulisan dengan dinamika bahasa sastra. Tentunya akan menjadi tantangan tersendiri bagi yang menyenangi karya-karya sastra.

Pada akhir acara ditutup dengan acara berbuka puasa dengan menu takjil. Tak lupa berfoto bersama Teguh Affandi. Aku meminta Instagram Teguh Affandi. Satu dengan yang saling berkenalan dan menukar nomor Whatsapp. Canda tawa gembira mengiringi rangkaian acara Ngabu Book-Read bersama IALF Gading Serpong. Semoga kita bisa bertemu kembali.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun