Mohon tunggu...
daffa munjazie
daffa munjazie Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Sultan Maulana Hasanuddin Banten

Hobi saya adalah mendengarkan lagu dan menulis.

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Mahasiswi FADA dan FUDA Keluhkan Keterbatasan Akses Toilet Kampus

14 April 2024   17:54 Diperbarui: 15 April 2024   00:24 86
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Foto: Reporter Kelompok 4 

Serang, Banten - Mahasiswi Fakultas Dakwah (FADA) dan Fakultas Ushuluddin dan Adab (FUDA) UIN SMH Banten, mengeluhkan terkait akses terbatas toilet kampus yang kerap kali hanya dapat digunakan satu bilik toilet saja. Hal ini menimbulkan ketidaknyamanan bagi para mahasiswi terutama saat menjelang waktu shalat tiba.

Imay Indari salah satu mahasiswi FADA menuturkan keluhannya. Ia merasa keadaan toilet yang kerap kali biliknya terkunci menyebabkan ketidaknyamanan bagi para mahasiswi. 

 "Sangat kurang efisien jika pintu per toilet hanya satu saja yang terbuka. Hal ini tentu sangat menghambat aktivitas, jumlah mahasiswi di gedung ini juga sangat banyak. Apalagi ketika menjelang waktunya shalat rata-rata memilih untuk ke toilet terlebih dahulu. Jika hanya satu bilik yang dibuka menghambat dan menyebabkan penumpukan antrian di toilet," tuturnya saat diwawancarai, Sabtu (13/04)

Ia juga mengatakan harapannya terkait permasalahan ini. Ia berharap pihak kampus dapat lebih memperhatikan serta peduli terhadap permasalahan-permasalahan seperti ini 

"Semoga pihak kampus dapat lebih memperhatikan dan segera adanya tindakan terkait permasalahan ini, agar ketersediaan akses di toilet kampus dapat diperbaiki. Sehingga memberikan kenyamanan dan efisiensi dalam aktivitas sehari-hari para mahasiswa terkhusus toilet itu sendiri," katanya. 

Di tempat lain, Kaila Salsabila mahasiswi FUDA mengeluhkan juga terkait permasalahan ini, ia mengatakan bahkan beberapa temannya rela menahan hajatnya hingga waktu pulang.

" Dengan adanya kamar mandi yang dapat digunakan hanya satu bilik saja, tak jarang para mahasiswi banyak yang mengeluh tidak mau untuk menggunakan kamar mandi kampus lagi. Beberapa teman saya juga kerap kali lebih memilih menahannya sampai waktu pulang karena ketidaknyamanan toilet kampus," jelasnya.

Reporter: Daffa Munjazi, Ahmad Yusuf, Ahmad Aufa

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun