Langkah Nyata Mahasiswa KKN 146 UNS Melalui Kegiatan Penyebaran Pamflet Keselamatan Berkendara di Sekitar Perlintasan Kereta Api
Kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) merupakan syarat wajib kelulusan bagi mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS). KKN merupakan implementasi dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian masyarakat. KKN UNS pada periode Juli-Agustus 2024 mengusung beberapa tema serta juga berkolaborasi dengan sejumlah mitra salah satunya mitra KAI (Kereta Api Indonesia).
Program KKN dengan mitra KAI ini dilaksanakan di beberapa daerah, termasuk diantaranya Desa Tlobong, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten yang dilaksanakan oleh Kelompok KKN 146 dengan tema Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Dengan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia di Wilayah Stasiun Delanggu (Studi Empiris Desa Tlobong). Sejumlah mahasiswa yang tergabung dalam Kelompok KKN 146 ini beranggotakan 10 orang yang terdiri dari berbagai program studi seperti Ilmu Hukum, Teknik Industri, Biologi, Kriya Tekstil, Ilmu Teknologi Pangan, dan Desain Komunikasi Visual.
Salah satu kegiatan yang menjadi program kerja Kelompok KKN 146 yaitu Penyebaran Pamflet Keselamatan Berkendara di Sekitar Perlintasan Kereta Api. Program kerja ini dilaksanakan secara langsung pada Kamis, 25 Juli 2024 di sekitar perlintasan kereta api di wilayah Stasiun Delanggu dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan serta memberikan edukasi secara visual melalui pamflet terkait pentingnya keselamatan berkendara khususnya di sekitar perlintasan kereta api. Pelaksanaan program kerja ini tidak sekadar membagikan pamflet yang berisi himbauan untuk mengutamakan keselamatan berkendara, melainkan juga membagikan minuman kemasan kotak dengan sasaran masyarakat umum. Setidaknya ada 96 pamflet serta minuman kemasan kotak yang dibagikan oleh Mahasiswa Kelompok KKN 146 kepada masyarakat umum yang melintasi di sekitar perlintasan kereta api di wilayah Stasiun Delanggu.Â
Kegiatan penyebaran pamflet keselamatan berkendara di sekitar perlintasan kereta api oleh Kelompok KKN 146 UNS di Desa Tlobong, Kecamatan Delanggu, merupakan langkah nyata dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berkendara. Dengan kolaborasi bersama PT Kereta Api Indonesia (KAI), mahasiswa tidak hanya menjalankan tugas akademis mereka, tetapi juga memberikan kontribusi langsung kepada masyarakat. Melalui program ini, diharapkan masyarakat semakin sadar dan memprioritaskan keselamatan saat melintasi perlintasan kereta api, sehingga dapat mengurangi risiko kecelakaan di masa mendatang. Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata bagaimana mahasiswa dapat berperan aktif dalam memberikan edukasi dan perubahan positif di lingkungan sekitarnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H