Persoalan ini simpel akan tetapi cukup sering dibincangkan karena adanya perbedaan pendapat dari sebagian orang. Tentunya perbedaan ini sangatlah wajar ketika kita dihadapkan dengan 2 pilihan yang masing masing pilihan memiliki keuntungan dan kekurangan masing-masing.Â
Ketika perjalanan pada waktu dini hari bisa dibilang nyaman karena kondisi jalanan yang masih sepi dan kondisi suhu di lingkungan tentunya masih sejuk dan tidak panas, akan tetapi hal ini tentu saja mempunyai efek yang membahayakan bagi diri kita dan orang lain yaitu rasa mengantuk ketika berkendara.Â
Hal ini tidak menjadi masalah apabila kita dalam perjalanan tersebut menjadi penumpang, akan tetapi bila kita adalah supirnya maka hal ini beresiko fatal apabila dibiarkan.
Jalanan yang masih sepi kerap dijadikan ajang balap liar oleh sebagian remaja gabut dan ingin menguji ketahanan motor modifikasi mereka, tentu apabila kita melaksanakan perjalanan pada waktu dini hari dan bertemu dengan rombongan remaja yang sedang balap liar akan sangat berbahaya bagi kira, karena motor yang dijalankan dengan kecepatan yang tinggi akan mudah sekali mengalami oleng atau tidak stabil yang berakibat jatuh dan beresiko menimbulkan kecelakaan besar dan kita sebagai pengendara akan menjadi korban yang tidak bersalah tetapi mendapatkan efek juga dari prilaku para remaja yang salah ini.
Begitu juga dengan orang-orang yang malam hari melakukan pesta minuman keras (miras) dan mereka biasa melakukan perjalanan pulang pada dini hari, hal ini menjadikan para pengendara yang mau melaksanakan perjalanan dimulai pada waktu dini hari dihadapkan dengan remaja yang melakukan aksi balap liar, serta pengendara yang mabuk  dan pastinya ketika orang sedang mabuk akan kehilangan kesadaran mereka, walau hal ini sudah diterangkan dalam uu lalu lintas dan angkutan jalan tetap saja ada orang yang melanggar aturan yang dibuat tersebut.Â
Padahal aturan tersebut dibuat oleh pemerintah demi kenyaman dan keselamatan seluruh masyarakat dan para pengguna jalan yang ada agar terhindar dari kejadian-kejadian yang tidak diinginkan.
Ada juga masalah jalan yang dilalui, para pengendara yang terkadang memilih perjalanan dini hari karena mereka akan bepergian jauh, hal ini tentunya mereka tidak mengetahui medan yang akan mereka lalui, bahkan terkadang lobang dijalan raya bisa muncul dalam waktu satu malam saja.Â
Para pengendara yang tidak siap dalam medannya ini beresiko jatuh kedalam lobang dijalan raya tersebut, walau terkadang lobang kecil akan tetapi kecelakaan yang terjadi juga cukup besar karena pada saat posisi roda kendaraan itu terperosok kelobang tersebut posisi tangan dan badan kita tidak sedang dalam posisi kuat yang mengakibatkan kita mengalami oleng atau tidak stabil tadi dan akhirnya mengalami kecelakaan tungan, dan terkadang apabila kita melakukan perjalanan tersebut ramai-ramai bisa menimbulkan kecelakaan beruntun.
Rasa dingin yang cukup menusuk, karena penduduk Indonesia rata-rata merasakan suhu rutin hangat-panas, akan tetapi saat dini hari rasa dingin ini bisa membuat konsentrasi saat berkendara berkurang dan berakibat kecelakaan atau menghambat perjalanan dengan istirahat dahulu.Â
Hal ini bisa diantisipasi dengan menggunakan jaket tebal dan membawa minuman hangat agar ketika berkendara bisa aman dengan jaket yang cukup tebal dan minuman yang siap diminum ketika sedang beristirahat dari perjalanan pada waktu dini hari tersebut.
Pada perjalanan dini hari juga biasanya kendaraan-kendaraan besar berpergian karena akan lebih aman bagi mereka terhindar dari padatnya masyarakat pengguna jalan serta terdapat aturan-aturan yang mengatur kendaraan besar dan berat hanya boleh beroperasi di waktu waktu tertentu dan biasanya pada waktu malam hari sampai dini hari, hal inilah yang patut diperhatikan apabila berencana bepergian jauh pada dini hari.