Mohon tunggu...
Daffa DanendraCahyadi
Daffa DanendraCahyadi Mohon Tunggu... Diplomat - mahasiswa

mahasiswa minat politik udah itu aja

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa MMD UB 07 Menginisasi Konsolidasi Antara Anggota BUMDes dan Pemerintahan Desa Kalipare

22 Agustus 2023   21:56 Diperbarui: 22 Agustus 2023   22:31 68
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Badan usaha milik desa atau BUMDes menjadi salah satu aspek terpenting pada sebuah desa, mengingat BUMDes menjadi salah satu katalis dalam meningkatkan pendapatan asli desa, sehingga kehadiran dan legalitas dari sebuah BUMDes sangatlah penting mengingat banyak  aspek krusial dalam pemberdayaan ekonomi desa yang dipegang secara langsung maupun tidak oleh BUMDes. Adapun BUMDes banyak mengambil peran dalam peningkatan kesejahteraan warga desa, ini disebabkan BUMDes dapat membuka lapangan pekerjaan dan meningkatkan minat berwirausaha yang memiliki implikasi dalam peningkatan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat desa.

Dok pribadi
Dok pribadi

Berdasarkan hal tersebut, ini menjadi atensi bagi mahasiswa Universitas Brawijaya melalui program Mahasiswa Membangun 1000 Desa di Desa Kalipare Kecamatan Kalipare Kabupaten Malang. Pemilihan BUMDes menjadi atensi dan tema utama tidak hadir tanpa adanya alasan, melainkan ini didasari oleh keresahan dari pemerintahan Desa Kalipare yang disampaikan pada saat kegiatan survei pertama kali. 

Kemudian ini ditindak lanjuti dengan melaksanakan beberapa konsolidasi dan audiensi untuk mengetahui beberapa permasalahan dan dinamika BUMDes. Setelah melaksanakan beberapa audiensi dan serangkaian pertemuan dapat diambil beberapa kesimpulan mengenai dinamika BUMDes Desa Kalipare yakni terhambatnya proses legalitas dikarenakan kurangnya satu berkas yang berisi draf program kerja BUMDes dan minimnya sinkronisasi antara pihak pemerintahan desa dan anggota BUMDes. Permasalahan mengenai minimnya sinkronisasi dijelaskan oleh bapak Nyariadi yang pada tahun sebelumnya menjabat sebagai ketua BUMDes, sehingga ini menjadi salah satu fokus utama dari program kerja mahasiswa UB melalui program mahasiswa membangun 1000 desa pada Desa Kalipare.

Dok pribadi
Dok pribadi

Agenda final dari program kerja mahasiswa UB dalam program mahasiswa membangun 1000 desa pada Desa Kalipare yaitu adalah pelaksanaan agenda musyawarah kerja desa pada tanggal 26 juli 2023 yang dihadiri oleh seluruh pengurus BUMDes Desa Kalipare, Sekretaris Desa Kalipare, beberapa perangkat Desa Kalipare, dan Pendamping Desa Kalipare. Pada musyawarah kerja ini membahas program kerja BUMDes Desa Kalipare yang menjadi agenda tindak lanjut pada rapat kerja sebelumnya yang kemudian teman-teman mahasiswa yang mencakup Daffa (FISIP), Shinta (FIA), Arifah (FISIP), Kayla (FT), Reza (FAPET), Iwan (FIA) sebagai pembanding dan penanggung jawab dalam musyawarah kerja BUMDes Desa Kalipare. Pada musyawarah kerja ini menjadi proses final dari sinkronisasi antara pihak pemerintah desa dengan pengurus BUMDes dan konsolidasi dengan bahasan program kerja BUMDes yang telah dirumuskan oleh teman-teman mahasiswa Universitas Brawijaya dengan pengurus BUMDes. Pada musyawarah kerja ini menghasilkan adanya sinkronisasi dan harmonisasi diantara kedua belah pihak yakni pemerintah desa dan pengurus BUMDes. Selain hal tersebut dalam musyawarah kerja ini juga menghasilkan adanya harmonisasi arah gerak dan program kerja BUMDes Desa Kalipare.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun