Mohon tunggu...
Daffa Ade
Daffa Ade Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya

berisi tentang berita terkait K3

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya Fakultas Kesehatan Progam Studi K3 Melakukan PKL di PT Loka Refactories

4 Juli 2022   14:29 Diperbarui: 4 Juli 2022   14:42 280
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Praktek Kerja Lapangan (PKL) adalah kegiatan yang bertujuan mengasah keilmuan dan kemampuan teoritik mahasiswa dalam konteks terapan. Dengan demikian PKL merupakan salah satu bentuk aplikasi program link and match yang tidak hanya mewadahi applied science, melainkan juga menumbuhkembangkan practical knowledge, managerial ability, skill, dan adaptasi mahasiswa di lapangan pekerjaan yang akan ditekuninya setelah menamatkan studinya. Setiap mahasiswa D-IV K3 UNUSA wajib mengikuti Praktek Kerja Lapangan yang pelaksanaannya langsung di perusahaan atau di instansi pemerintah. Mahasiswa harus melaksanakannya dengan sungguh-sungguh supaya pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan itu berhasil secara maksimal.

Tujuan dari kegiatan PKL ini yaitu Meningkatkan kemampuan akademik dan soft skill mahasiswa dalam bidang Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Membiasakan dalam melakukan analisa dan juga evaluasi terhadap sebuah permasalahan sehingga nantinya sudah siap untuk memasuki dunia kerja. dan juga yang tidak kalah pentingnya, membangun komunikasi dan juga relasi mahasiswa terhadap industri, baik industri formal maupun informal.

Kegiatan ini dilakukan di industri formal, dalam kegiatannya dilakukan di PT Loka Refactories. PT. Loka Rafractory merupakan industri yang berada di Desa Kebraon, Kecamatan Karangpilang, Kabupaten Surabaya. PT. Loka Rafractory sendiri bergerak di bidang barang tahan api yaitu bata dan semen, Berpengalaman lebih dari 100 TAHUN memproduksi Refractory Material. Didirikan tahun 1919 dengan nama NICKI.

PT Loka Refractory merupakan perusahaan produsen Refractory Material untuk industri-industri yang dalam proses produksinya menggunakan energi panas seperti industrimetal, kertas, gula, kaca, keramik, semen, minyak, pupuk, plywood dan lain-lain. Penggunaan bahan baku batu alam yang dihancurkan dengan sesuai permintaan komsumen sebelum diproduksi dengan bahan kimia lain.

Dalam kegiatan PKL disini kami membantu melaksanakan progam K3 yang sesuai dengan peraturan yang berlaku. dalam progam yang kami terapkan yaitu kami melakukan pembuatan Job safety analisis kemudian kami juga melakukan kegiatan inspeksi apar serta melaksanakan sosialisasi terkait penggunaan APD dan pemasangan poster APD.

Dokpri
Dokpri

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun