Mohon tunggu...
Dodai
Dodai Mohon Tunggu... -

Merupakan seorang mahasiswa Ilmu Komunikasi di UKSW.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Ada Apa dengan Laptop Gratis?

9 Juni 2017   15:19 Diperbarui: 9 Juni 2017   15:42 5047
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada pagi hari kubangun dari tempat tidur dan tak lupa mengecek informasi yang ada di Whats app (ya mungkin sudah terbiasa membuka media sosial untuk mencari informasi seperti  apakah kuliah hari tersebut libur atau tidak.) Ketika aku cek ada sebuah pesan yang berisi tentang pemerintah menyediakan laptop gratis (dalam benakku tumben ada bagi bagi laptop gratis untuk siswa/mahasiswa lagi). Kecurigaanku mulai muncul ketika bukan hanya 1 orang yang membagikan di sebuah grup tetapi dilanjutkan dengan teman-teman saya membroadcast dengan hal yang sama. 

Mungkin beberapa hari belakangan ini teman teman mendapatkan informasi yang bunyinya demikian: 

"Pemerintah menyediakan laptop gratis untuk siswa, memesan laptop anda segera (web) "

Kurang lebih tulisannya seperti itu.

Siapa yang tidak tergiur dengan tawaran seperti itu apalagi di zaman sekarang mungkin laptop sudah menjadi kebutuhan kita sehari-hari baik dalam menjalankan aktivitas kegiatan belajar mengajar ataupun sekedar mengerjakan project film/lagu (seperti saya hehehe), bahkan ada yang digunakan untuk bermain game dan masih banyak lagi kegunaan laptop. Tentu sebagai siswa/mahasiswa juga membutuhkan laptop untuk mengerjakan tugas-tugas yang diberikan guru/dosen dalam matapelajaran/matakuliah. Seperti membuat makalah,presentasi,skripsi, tugas tertulis dan masih banyak lagi. 

Menurut salah satu pengguna instagram yang membagikan informasinya (@lisaa3082) : "Situs yang menyediakan laptop gratis tersebut menggunakan IP Amsterdam. dan tidak memiliki koneksi selayaknya situs pemerintah lainnya. Setelah di cek ke WHOIS, Domain yang digunakan dari Papua New Guenia. Semua kota NKRI yang berada di Papua dimasukkan  dalam "guinea" dalam situs tersebut."

Nah disini saya mau memberikan informasi (atau himbuan) terkait dengan Broadcast WA seperti itu. Seperti yang dilansir beberapa situs bahwa broadcast yang dimaksudkan adalah hoax. Karena ada beberapa alasan yang menjadikan broadcast tersebut hoax.

Yang Pertama : Websitenya berbeda-beda namun sejenis

Yang jadi pertanyaan adalah: Jika membagikan laptop gratis secara cuma-cuma mengapa websitenya harus beragam jenis? Kenapa tidak dijadikan satu saja? Mungkin salah satu cara yang digunakan agar tidak di block mungkin sama yang pusat. Disini jika kita nalar mengapa jika ingin membagikan tidak menggunakan satu website resmi saja daripada menggunakan website yang berbeda-beda namun isi dan kontennya sama saja? Mari kita berpikir sejenak jangan tersulut.

Yang Kedua : Phising

Sebelum lebih dalam lagi yuk cari tahu apa itu phising?  phising adalah kegiatan dimana pelaku akan berusaha mencuri data-data pribadi seseorang dari internet yang digunakan untuk bertujuan lain. Nah dari beberapa telusuran mengapa harus memberikan data pribadi seperti Nama dan lain sebagainya?. Serta mengapa kita harus pilih merek? Mungkin dari sini motif pelaku ingin mencuri informasi yang digunakan untuk melakukan hal-hal yang tidak diinginkan. 

Yang Ketiga : Virus / Malware

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun