Mohon tunggu...
Dadang Yusprianto
Dadang Yusprianto Mohon Tunggu... Wiraswasta - Purna tugas, Komisioner KPU Kabupaten Simalungun Periode 2013 - 2018

Selalu berbuat baik dan bersyukur walau belum ada tanda-tanda kearah kehidupan yang lebih baik, tetap optimis

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop Pilihan

Obrolan Warung Kopi Seputar "Piala Dunia, Partai Peserta Pemilu, dan Perekrutan PPS"

15 Desember 2022   19:53 Diperbarui: 17 Desember 2022   12:53 185
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Telah kita ketahui bersama, Negara mana saja yang akan bertemu di final Piala Dunia Qatar 2022, yang akan bertanding di partai puncak, Pertandingan babak final Piala Dunia 2022 akan digelar pada Minggu malam, tanggal 18 Desember 2022, untuk merebutkan trophy dan singgasana juara dunia, supermasi sepakbola, olahraga yang di favoritkan oleh mayoritas manusia di jagat raya ini, yang akan mempertemukan Timnas Argentina sebagai salah satu negara raksasanya sepak bola melawan Timnas Prancis sebagai Jawara bertahan Piala dunia edisi tahun 2018 yang diadakan setiap 4 tahun sekali ini, cerita Wak Oliq sambil seruput kopi pagi harinya di Warung Cik Mida.Demikian juga telah kita ketahui bersama bahwasannya kemarin telah di umumkan Partai peserta Pemilu 2024 yang akan segera bertarung menarik simpati rakyat Indonesia, Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia (KPURI) menetapkan Partai Politik Calon Peserta Pemilu Tahun 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Rabu 14 Desember 2022. Penetapan itu diumumkan Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari.
"Menetapkan 17 partai politik memenuhi syarat sebagai peserta pemilihan umum," katanya.

Sebagai catatan, 17 parpol yang lolos itu terdiri dari 9 partai parlemen dan 8 partai nonparlemen. Sementara itu, terdapat satu parpol yang tidak lolos sebagai peserta Pemilu 2024, yakni Partai Ummat.

Untuk diketahui, dari 18 parpol yang lolos verifikasi administrasi, hanya 9 parpol dilakukan verifikasi faktual.

Pada saat rapat pleno, dari 18 partai, hanya Partai Ummat yang tidak lolos verifikasi faktual provinsi di NTT dan Sulawesi Utara (Sulut) lantaran tidak memenuhi syarat. Atas alasan itulah, Partai Ummat dinyatakan tidak lolos sebagai peserta Pemilu 2024.

Berikut peserta Pemilu 2024 beserta nomor urutnya:
1. PKB
2. Gerindra
3. PDIP
4. Golkar
5. NasDem
6. Partai Buruh
7. Partai Gelora
8. PKS
9. PKN
10. Hanura
11. Partai Garuda
12. PAN
13. Partai Bulan Bintang
14. Partai Demokrat
15. PSI
16. Perindo
17. PPP

Komisi Pemilihan Umum (KPU) juga telah menetapkan nomor urut partai politik (parpol) lokal Aceh peserta Pemilu 2024 melalui rapat pleno yang digelar di Kantor KPU, Menteng, Jakarta Pusat, berikut daftar lengkap nomor urut keenam parpol tersebut:
18. Partai Nangroe Aceh
19. Partai Generasi Atjeh Beusaboh Tha'at Dan Taqwa
20. Partai Darul Aceh
21. Partai Aceh
22. Partai Adil Sejahtera Aceh
23. Partai Soliditas Independen Rakyat Indonesia.

Sambil menghidangkan kopi Cik Mida pun bertanya, Kapan mulai penerimaan Penyelenggara Pemilu untuk tingkat Kelurahan atau Desa, yang biasa disebut Panitia Pemungutan Suara (PPS). Untuk Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) kan sudah sampai memasuki tes wawancara, kepada Wak Dang.

Setelah menerangkan jumlah dan nomor  peserta Partai Politik pada Pemilu tahun 2024 diatas, Wak Dang pun mencoba menjawab dan sedikit menerangkan pertanyaan Cik Mida tadi, Untuk Pengumuman Pendaftaran PPS itu dimulai tanggal 18 Desember 2022 sampai dengan tanggal 22 Desember 2022.

Sedangkan untuk Penerimaan Pendaftaraan PPS dimulai tanggal 18 Desember 2022 sampai dengan tanggal 27 Desember 20022, yang di ikuti dengan proses perekrutan tersebut untuk tahapan selanjutnya, sampai pelantikan PPS bagi yang terpilih pada tanggal 17 Januari 2023.

Penerimaan PPS ini berlaku untuk seluruh daerah di Indonesia, proses pendaftarannya dengan menggunakan Aplikasi SIAKBA, seperti yang digunakan pada saat Penerimaan PPK kemarin, siapkan dan lengkapi berkas, untuk info lengkapnya, dapat diliat di pengumuman yang tersebar di beberapa titik di Setiap Desa atau Kelurahan, juga di papan Pengumuman kantor Kapala Desa atau Lurah setempat atau kontak person yang ditugaskan oleh KPU Kabupaten / kota masing-masing.

Terimakasih informasinya, semoga sepakbola Negara kita bisa banyak belajar dari kesuksesan para finalis dan Negara Qatar sebagai tuan rumah Piala Dunia 2022 ini, juga semoga Demokrasi di Negara kita lebih berkualitas dan lebih baik lagi untuk kedepannya, Salam Awas!, ucap Pak Bawaslu Kabupaten yang sedari tadi mendengarkan obralan ini dari mejah paling belakang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Vox Pop Selengkapnya
Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun