Mohon tunggu...
Cynthia Nur Savitri
Cynthia Nur Savitri Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Airlangga

Mahasiswa Universitas Airlangga

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Masa Depan Cerah di Era Digital: Menjadi Profesional Andal Melalui Manajemen Perkantoran Digital UNAIR

5 Juni 2024   20:52 Diperbarui: 5 Juni 2024   20:58 242
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Office Expression : Pelatihan Table Manner dan Beauty & Handsome Class di Hotel Papilio, Surabaya.(27/4/2024) Dokpri

Di era digital ini, dunia perkantoran udah beda jauh banget dari yang dulu. Sekarang, semua sudah serba digital, mulai dari ngurus dokumen sampe bikin laporan. Nah, di Manajemen Perkantoran Digital UNAIR, kamu bakal belajar gimana caranya ngelola kantor modern dengan memanfaatkan teknologi terkini. Nah, sebelumnya kamu sudah tahu ngga sih tentang program studi ini? kalau belum, yuk kenalin lebih dalam!

Universitas Airlangga sebagai Universitas ternama di Indonesia menghadirkan program studi D4 Manajemen Perkantoran Digital yang berada di bawah naungan Fakultas Vokasi. Program studi ini merupakan transformasi dari D3 Administrasi Perkantoran. 

Mahasiswa Manajemen Perkantoran Digital mempelajari berbagai aplikasi dan sistem perkantoran digital bahkan sampai berwirausaha, seperti Sistem Informasi Perkantoran, Cloud Computing, Manajemen, Korespondensi, Administrasi Perkantoran Modern, K3 Perkantoran, Etika Bisnis, Bahasa Mandarin, dll.

Tenang, di MPD kamu ga bakal ngerasain proses kegiatan belajar yang monoton, biasa, dan itu-itu saja. Dosennya itu seru, kekinian dan masih pada muda lho. Materinya juga Up-to-date dimulai dari teori sampai praktik sehingga bakal relate dan dapat diimplementasikan langsung di dunia kerja. Gak cuma itu, kamu juga bakal belajar gimana caranya berkomunikasi dan bekerja sama dalam tim. Pokoknya, semua skill yang dibutuhkan di dunia kerja modern bakal kamu kuasai di sini.

Belajar sambil Jalan-Jalan Bahkan Sampai Ke Luar Negeri? Bisa Banget!

Di MPD Universitas Airlangga, Kamu ga hanya belajar di dalam kelas saja lho. Ada banyak kegiatan pengembangan diri yang bermanfaat dan seru, seperti seminar, workshop, kunjungan industri, dan student exchange. Fyi, Manajemen Perkantoran Digital sudah bekerja sama dengan Asia University di Taiwan untuk program double degree.

Bahkan Kamu juga akan mendapatkan kesempatan untuk mengikuti beauty class dan pelatihan table manner, yang akan membantu kamu tampil profesional dan percaya diri di berbagai situasi.

Selain itu, Gak jarang juga lho, kamu diajak ngadain project bareng sama perusahaan ternama. Hal ini tentu saja bisa menjadi kesempatan emas bagi kamu untuk mengasah skill dan memperluas jaringan. Seru banget kan?

Office Management Summer Activity (OMSA) 2024 Bersama UiTM dan Universiti Malaya (14/5/2024) Dokpri
Office Management Summer Activity (OMSA) 2024 Bersama UiTM dan Universiti Malaya (14/5/2024) Dokpri

Masa Depan Cerah Menanti Lulusan MPD UNAIR

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun