Mohon tunggu...
arfian nisa urrofiah
arfian nisa urrofiah Mohon Tunggu... Mahasiswa - allowwww

suksess

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Peran Ilmu Kalam dalam Membangun Keimanan di Era Digital

2 Desember 2024   13:23 Diperbarui: 5 Desember 2024   15:53 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PERAN ILMU KALAM DALAM MEMBANGUN KEIMANAN DIERA GLOBALISASI

Globalisasi telah membawa berbagai perubahan signifikan dan mempengaruhi banyak perubahan kehidupan, termasuk masalah keimanan dan keberagaman. Era ini ditandai dengan perkembangan pesat teknologi informasi, meningkatnya interaksi antarbudaya, dan perpindahan manusia. 

Dalam konteks ini, ilmu kalam memiliki peran penting dalam membangun pemahaman keimanan yang sesuai dengan tantangan zaman di era modern ini. karena ilmu kalam membahas tentang Tuhan, keimanan, dan hubungan manusia dengan Tuhan. Berikut beberapa tantangannya:

A.Tantangan Keimanan Diera Digital

Umat Islam di era globalisasi dihadapkan pada berbagai tantangan besar untuk mempertahankan keyakinan mereka. Ada beberapa tantangan yang terjadi diantaranya:

  • Kritis identitas, Kemajuan budaya global mempengaruhi individu kehilangan arah terhadap identitas keagamaan yang mereka anut.
  • Pluralisme agama, Banyaknya keyakinan yang berbeda kerap menimbulkan pertanyaan tentang hubungan islam dengan agama-agama yang lain.
  • Pemikiran sekular dan ateistik menjadi semakin menonjol, menantang keyakinan berbasis wahyu.  
  • Gerakan ekstremis yang menggunakan agama sebagai dasar ideologi semakin berkembang. Radikalisasi, khususnya di kalangan kaum muda, menjadi masalah yang mengancam keselamatan, kedamaian, dan kerukunan antar umat beragama.
  • penurunan terhadap nilai-nilai moral yang umumnya diterima. Perilaku yang bertentangan dengan ajaran agama, seperti ketidakjujuran, korupsi, dan ketidakadilan, seringkali semakin diterima. Agama dihadapkan pada tantangan untuk tetap mempertahankan ajaran moral dan etika yang kokoh di tengah godaan duniawi yang semakin kuat.

B.Ilmu Kalam dan Penguatan Keimanan 

Sebagai cabang ilmu yang mencampurkan pemikiran, Ilmu Kalam memberikan pendekatan yang mudah dipahami untuk menghadapi tantangan zaman. Beberapa peran ilmu kalam dalam membangun keimanan modern adalah: 

  • Membangun Keimanan Rasional. Ilmu Kalam mengajarkan umat Islam untuk memahami keyakinan mereka secara rasional. Dengan cara ini, pertanyaan-pertanyaan modern, seperti hubungan agama dengan sains atau tentang Tuhan dapat dijawab dengan sumber terpercaya.
  • Memperkuat Identitas Keagamaan. Melalui pemahaman yang mendalam, Ilmu Kalam membantu umat Islam mempertahankan identitas mereka di tengah gempuran budaya global. Keimanan yang kokoh tidak hanya berfungsi sebagai keyakinan diri sendiri, tetapi juga sebagai landasan identitas yang kuat.
  • Mendukung Dialog Antaragama. Tradisi yang mengakar dalam Ilmu Kalam memberikan kerangka untuk membangun dialog yang konstruktif dengan agama lain. Pendekatan ini membantu menciptakan keimanan yang terbuka, tanpa mengorbankan prinsip-prinsip Islam. 
  • Menghadapi Tantangan Agama. Ilmu Kalam dapat berperan dalam menanggulangi masalah agama yang radikal dan ekstrem. Pendekatan yang seimbang ini dapat berfungsi sebagai pembendung penyalahgunaan agama untuk kepentingan yang merusak dan salah.                                                                                                                                                                                                                                                                        

C.Kesimpulan 

Ilmu Kalam memiliki peran kunci dalam membentuk keimanan yang kokoh dan relevan di tengah tantangan globalisasi. Melalui pendekatannya yang logis, ilmu ini mampu menjawab berbagai tantangan zaman. Pengamalan Ilmu Kalam untuk tetap cocok tanpa kehilangan keasliannya merupakan langkah penting dalam membangun keimanan umat Islam di era modern.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun