Mohon tunggu...
Muhammad Zulfadli
Muhammad Zulfadli Mohon Tunggu... Lainnya - Catatan Ringan

Pemula

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Menjajal Perjalanan Darat dan Laut Bali ke Surabaya

19 Oktober 2023   08:03 Diperbarui: 19 Oktober 2023   08:09 386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Meskipun sudah larut malam aktivitas Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk masih ramai. Mobil harus mengantri sekira 20 menit untuk bisa masuk ke lambung kapal. Gilmanuk adalah pelabuhan yang sibuk beroperasi melayani pelayaran yang menghubungkan Bali dan Pulau Jawa. Termasuk penyeberangan jarak pendek yang bisa ditempuh 45 menit pelayaran.

Vera dan saya mengisi waktu penyeberangan di dek lantai 2 dengan memesan secangkir kopi dan cemilan di kantin kapal, sambil menikmati pemandangan indah dan suasana malam Selat Bali yang dipenuhi temaram lampu di sepanjang pelabuhan. Anginnya cukup kencang dan deru ombaknya pun bisa terasa, penyeberangan yang asyik dan menyenangkan hingga kita sudah tiba di Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur.

Tak lama setelah menyeberang rombongan dibawa untuk istirahat dan makan menjelang pukul 24.00 dinihari di Rumah Makan Depot Titin, yang menyajikan masakan khas Trenggalek. Ini rest area yang ramai, juga langganan banyak travel dan PO bus beristirahat.

Dari Depot Titin perjalanan dilanjutkan dengan menyusuri Banyuwangi, Situbondo, Probolinggo, Pasuruan, Sidoarjo, dan Surabaya. Pada rute ini rasa mengantuk mulai datang, tapi sebelum tidur, saya menunggu momen melintasi kawasan PLTU di kawasan Paiton, perbatasan Situbondo dan Probolinggo.

PLTU Paiton adalah pembangkit listrik tenaga uap raksasa yang dapat menyinari Pulau Jawa dan Bali. Gemerlap lampu merkuri dari kemegahan bangunan yang terbuat dari kerangka-kerangka cerobong besi raksasa yang kokoh menjulang menciptakan suasana malam yang luar biasa cantik.

Namun di balik kemegahannya, kawasan Paiton juga mengingatkan saya pada tragedi kecelakaan mengerikan yang terjadi pada Oktober 2003, saat bus yang mengangkut rombongan sekolah SMK Yapenda Sleman terbakar dan menewakan 54 penumpangnya. Saat itu saya masih di Jogja bisa merasakan duka mendalam keluarga korban.

Setelah menempuh hampir 450 kilo meter yang ditempuh sekitar 10 jam, menjelang subuh kami terbangun dan posisi sudah di Sidoarjo, waktunya driver untuk mengantar satu per satu penumpang ke rumah masing-masing. 

Vera dan saya tiba di Surabaya bersamaan dengan sunrise di jantung kota pahlawan, tepatnya di Stasiun Gubeng, untuk melanjutkan perjalanan ke Jogja, dengan Kereta Api Sancaka pada pukul 9.00. Sambil menunggu keberangkatan kami yang masih dua jam, kami menyempatkan sarapan di Soto Madura Gubeng Pojok Asli yang terletak di belakang stasiun.

(dokumen pribadi)
(dokumen pribadi)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun