Mohon tunggu...
Andi Kurniawan
Andi Kurniawan Mohon Tunggu... Insinyur - Penulis buku Wajah Kota, Wajah Kita (kumpulan artikel koran) dan Dari Soeharto hingga Raisa (kumpulan artikel Kompasiana)

sekedar omong-omong sambil belajar merenungi hidup

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Dodit Tidak Lagi Bisa Membully Radit

8 Mei 2018   09:49 Diperbarui: 8 Mei 2018   09:58 691
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Salah satu momen stand up comedy di Kompas TV yang tak terlupakan bagi saya adalah ketika Dodit Mulyanto beradu sindiran dengan Raditya Dika di panggung SUCI 4, lebih dari 3 tahun lalu. Adu sindiran itu sesungguhnya dimulai dari pernyataan dan komentar Radit yang mungkin cukup menyakitkan bagi Dodit, terutama kata-kata 'be*o' yang sempat keluar dari mulutnya. Komentar itu keluar ketika mengomentari penampilan Dodit yang menurut saya justru sangat gemilang dan penuh inspirasi, dengan materi mengenai pendidikan pada penampilan ke 8 sebagaimana link berikut:Sebelumnya Radit dan juga Pakdhe Indro beberapa kali menggelitik Dodit yang memang seringkali tanpa ekspresi itu - bahkan untuk tertawa - sehingga diledek: kalau mau ketawa-ketawa aja, itu kumismu dah bergetar-getar. Kata-kata itulah yang akhirnya menjadi amunisi buat Dodit untuk membalikkan ledekan, sehingga menjadi booming  karena diambil pada momen yang memang pas, sebagaimana dapat dilihat dalam video berikut: 


Video tersebut sangat populer, bahkan telah dilihat lebih dari 11 juta per hari ini. Salah satu kata-kata pamungkas yang menohok adalah rangkaian kata berikut ini: 

- Kartini memiliki gelar bangsawan. Gelar bangsawan Jawa itu ada banyak: 

-- RA, Raden Adjeng, untuk perempuan Jawa yang belum menikah

-- Raden Ayu, untuk perempuan bangsawan Jawa yang sudah menikah

-- RA Ditya - Raditya: Itu orang biasa yang belum menikah.

Kalimat itu menohok dalam dua hal langsung: Radit adalah orang biasa, dan Radit belum menikah. tentu soal orang biasa tidak dapat dlihat serta merta sebagai sebuah kekurangan, namun sebagai sebuah joke, hal ini sangat cerdas karena memanfaatkan persepsi banyak orang bahwa kaum bangsawan tentu lebih terhormat. Ejekan tentang belum menikah juga cukup menohok karena Radit sebagai orang yang populer dan dikenal oleh masyarakat, serta sudah cukup 'dewasa' untuk menikah tapi masih gagal dalam percintaan.  

Namun sekarang, Dodit tampaknya tidak lagi bisa membully Radit, karena beberapa hari yang lalu Radit dengan sukses berhasil meminang putri impiannya, Annisa Aziza yang cantik itu, bahkan dihadiri oleh Pak Jokowi. 

Selamat ya Radit, semoga langgeng. Dodit kapan nyusul? 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun