Mohon tunggu...
Credentia Gisela
Credentia Gisela Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi

Sedang berada di semester tujuh dan sedang mencoba untuk tetap produktif. Sambil diikuti, sambil dilihat kontennya.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Melihat Betapa Canggihnya Internet, Mahakarya Manusia

31 Agustus 2022   09:04 Diperbarui: 31 Agustus 2022   09:06 292
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi internet. Sumber: Blob Web

Selamat datang di laman Kompasiana ini. Sebelum membaca artikel, cobalah untuk mengintip sejenak kecanggihan teknologi yang Anda gunakan saat ini. Dengan apa Anda sebagai pembaca mengakses laman situs Kompasiana? Pastinya internet.

Ingatkah Anda kapan pertama kali menjajal internet? Seperti apa waktu itu wujudnya?

Mungkin masih menggunakan kabel yang dikoneksikan ke perangkat komputer di meja kerja Anda; tidak ringkas dan tidak bisa dibawa kemana-mana.

Mungkin juga Anda mengenal internet pertama kali di ruang publik dan mengakses WiFi melalui perangkat telepon seluler yang Anda bawa kemanapun Anda pergi.

Dari tahun ke tahun, selalu ada saja perkembangan keren yang bisa ditemui dari satu wujud utama internet. Entah itu fitur tambahan, jangkauan yang diperluas, wujud fisik yang diperkecil, dan masih banyak lagi.

Artikel ini mengajak Anda untuk mengenali seperti apa perkembangan internet dari masa ke masa.

Pengertian Internet

Diambil dari bahasa Inggris, internet merupakan singkatan dari interconnected networking. Artinya adalah sistem jaringan yang meliputi jaringan komputer lokal hingga global dengan menggunakan beragam penghubung seperti teknologi elektronik, nirkabel, dan jaringan optik.

Internet memungkinkan penggunanya untuk mengunggah dan mencari informasi dengan banyak cara. Mulai dari membaca media berita, menulis artikel, hingga berkomunikasi dengan sesama pengguna internet.

 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun