Mohon tunggu...
CLICKompasiana
CLICKompasiana Mohon Tunggu... Penulis - Komunitas commuter Line

Akun Resmi CommuterLine Community of Kompasiana. Akun ClicK lainnya: https://www.instagram.com/clickompasiana/

Selanjutnya

Tutup

Vox Pop Pilihan

Ukur Tinggi Anak Anda Sebelum Naik Commuter Line

27 Januari 2016   19:15 Diperbarui: 27 Januari 2016   19:19 918
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="anak wajib memiliki tiket (dok.Click)"][/caption]

Masih banyak orang tua yang belum mengetahui bahwa anak-anak sudah harus dibelikan tiket tersendiri untuk naik Commuter Line jika memiliki tinggi badan mencapai 90 cm atau lebih. Terutama mereka yang jarang menggunakan kereta, atau baru pertama kalinya naik kendaraan umum  murah meriah tersebut. Mereka mengira bahwa anak-anak bisa 'diselipkan' begitu saja tanpa membayar tiket karena statusnya masih anak-anak walau tubuhnya bongsor.

Sebagaimana yang terjadi di stasiun Cibinong beberapa hari yang lalu. Ada seorang bapak yang membawa anak laki-lakinya. Ia hanya membeli satu tiket berjamin harian. Ketika memasuki gate, petugas PKD menegurnya. PKD tersebut menyarankan agar si bapak membeli tiket untuk anaknya sambil menunjuk peraturan yang ada di samping gate berbentuk replika seorang bocah. Semula si bapak ngeyel.

"Anak saya baru tiga tahun," bantah si bapak.

Petugas itu pun tersenyum,"Berapapun usianya, kalau tinggi badannya sudah 90 cm harus dibelikan tiket Pak. Daripada nantinya Bapak terkena denda atau suplisi."

Si Bapak penasaran, akhirnya mendatangi replika bocah tentang peraturan tinggi badan tersebut. Si anak disandingkan dengan replika itu dan diamati dengan seksama. Berulangkali dia melihat ke arah meteran yang ada. Ternyata tinggi badan anaknya telah mencapai 90 cm. Petugas hanya memerhatikannya dari balik gate. Akhirnya si bapak tersipu malu dan kembali ke loket untuk membeli tiket anaknya.

Begitulah, peraturan yang ditegakkan PT KCJ untuk para penumpang. Peraturan ini semakin diketatkan sejak awal Januari yang lalu. Tentu saja mau tak mau para penumpang harus mematuhinya dan berdisiplin agar membelikan tiket untuk anak yang dibawa. Peraturan ini juga harus diketahui ibu-ibu yang biasanya membawa beberapa anaknya sekaligus. Tidak usah takut membayar mahal, karena kartu tiket berjaminan itu bisa dikembalikan dan ditukar uang lagi.

 

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Vox Pop Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun