Halo, Clickers.Â
Lama tak menyapa, semoga semua baik-baik saja meski selalu berkutat dalam Commuterline. Nah, admin punya jadwal menarik di bulan kemerdekaan ini yang pantang untuk dilewatkan.
Kita mulai dengan wiken ini. Siapa yang belum punya acara? Â Yuk ikut belajar bareng untuk lebih mengenal Indonesia. Kan kita mengaku sebagai bangsa dan negara Indonesia.Â
Kita tahu bahwa Indonesia memiliki beragam adat dan budaya. Salah satunya adalah kain atau pakaian yang menjadi ciri khas daerah tertentu. Kita mengenal adanya batik dan kain songket sebagai pakaian nasional.Â
Pada hari Sabtu, 11 Agustus (catat tanggalnya) kami mengajak teman-teman untuk mengetahui lebih banyak tentang batik dan kain songket (tenun ikat) dengan menghadiri Seminar Wastra Asia di Museum Tekstil Indonesia. Berikut adalah detail acaranya:Â
- Acara: Seminar Wastra AsiaÂ
- Hari, Tanggal: Sabtu, 11 Agustus 2018
- Tempat: Museum Tekstil Indonesia, Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat. (bisa jalan kaki dari stasiun Tanah Abang atau naik mikrolet nomor 09 atau 11 yang ke arah Kebayoran Lama)Â
- Waktu: 09.00-15.00 WIBÂ
- Aktivitas:
Pembukaan oleh Kepala US Museum Seni Indonesia,  dilanjutkan dengan foto bersama. - Seminar menampilkan narasumber bertaraf internasional, yaitu:
- Pembicara 1: Silvy Werdani MA,  dosen dan edukator dari  Museum Leiden,  Belanda,  dengan makalah Ikat Clothes of Toraja,  a Tale of Separated Siblings
- Pembicara 2: Geeti Bhatnagar dari Indonesian Heritage Society, dengan makalah Kalamkari and Kanjeevaram Influences in Batik and Songket
- Pembicara 3: Edric Ong, Â Ahpada, Sarawak dengan makalah Iban Textiles of Malaysian Borneo, Â The Indian ConnectionÂ
- Pembicara 4: Prof. Masakatsu Tozu dari Jepang, Â dengan makalah Asian Baby CarrierÂ
- Fasilitas: tiket masuk dan makan siang
Menarik bukan?  Segera daftarkan dirimu ke email kopersiana@gmail.com dengan subjek Belajar Batik dan Songket.Â
Yuk kenali dan cintai Indonesia.Â
Kami tunggu.Â
Admin ClickÂ
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H