Mohon tunggu...
Claudya Angelina
Claudya Angelina Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Brawijaya

Mahasiswa S1 Akuntansi Universitas Brawijaya

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Dosen dan Mahasiswa FEB UB Gelar Sosialisasi Metode Penelitian Kuantitatif bagi Mahasiswa S1 Akuntansi

13 Juli 2024   15:00 Diperbarui: 13 Juli 2024   15:01 38
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber : Penulis
Sumber : Penulis
Malang, 11 Juli 2024 – Departemen Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Brawijaya menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (PKM) dalam bentuk sosialisasi dengan tema “Sosialisasi Metode Penelitian Kualitatif bagi Mahasiswa S1 Akuntansi.” Kegiatan ini diikuti oleh 29 peserta secara luring dan 51 peserta secara daring. Seluruh peserta merupakan mahasiswa S1 Akuntansi Universitas Brawijaya yang antusias untuk mendalami metode penelitian kualitatif dari pukul 09.00 hingga 12.00 WIB di Gedung Utama FEB UB lantai 3.

Acara ini menghadirkan dua narasumber dari Departemen Akuntansi FEB UB, yaitu Dr. Dra. Lilik Purwanti, M.Si., Ak., dan Prof. Iwan Triyuwono, SE., Ak., M.Ec., Ph.D. Kedua narasumber ini memiliki pengalaman luas dalam bidang akuntansi dan penelitian kualitatif, yang akan membagikan pengetahuan dan wawasan mereka kepada para peserta. Dalam menyukseskan kegiatan ini, terdapat kontribusi dari tiga mahasiswa S3 dan empat mahasiswa S1 yang turut andil. Mereka berperan dalam membantu persiapan dan pelaksanaan acara, serta memastikan kelancaran jalannya sosialisasi.

Sosialisasi ini dilaksanakan secara hybrid, baik luring maupun daring, memungkinkan partisipasi yang lebih luas dari mahasiswa yang berada di luar Malang. Acara ini juga diharapkan dapat meningkatkan pemahaman mahasiswa tentang metode penelitian kualitatif, yang dapat diaplikasikan dalam penyusunan skripsi dan penelitian akademis lainnya.

Para peserta juga akan mengikuti pre-test dan post-test sebagai bahan ukur pemahaman mereka mengenai materi penelitian kualitatif sebelum dan sesudah sosialisasi. Hasil dari pre-test dan post-test ini akan menjadi indikator keberhasilan sosialisasi dalam meningkatkan pengetahuan mahasiswa.

Sosialisasi ini dimulai dengan pembukaan oleh Master of Ceremony (MC), dilanjutkan dengan sambutan ketua pelaksana yaitu Dr. Dra. Lilik Purwanti, M.Si., Ak., kemudian pembacaan doa untuk kelancaran acara. Setelah itu, dilakukan sesi foto bersama diikuti dengan pre-test untuk mengukur pemahaman awal peserta. MC kemudian membacakan curriculum vitae pemateri, yakni Dr. Dra. Lilik Purwanti, M.Si., Ak., dan Prof. Iwan Triyuwono, SE., Ak., M.Ec., Ph.D., yang selanjutnya memberikan pemaparan mendalam tentang metode penelitian kualitatif.

Dr. Dra. Lilik Purwanti, M.Si., Ak., dalam paparannya, menjelaskan mengenai definisi, karakteristik, langkah-langkah melakukan penelitian dengan metode kualitatif, metode pengumpulan data, penyajian data dan format proposal secara rinci dan juga mudah dipahami. Sementara itu, Prof. Iwan Triyuwono, SE., Ak., M.Ec., Ph.D., menyoroti berbagai paradigma yang dapat digunakan dalam penelitian kualitatif. Beliau juga memberikan tips dan trik dalam menentukan topik penelitian kualitatif.

Seiring berjalannya acara, antusiasme peserta dalam sesi tanya jawab juga memeriahkan suasana kegiatan sosialisasi ini, terlihat pada pertanyaan dari peserta sosialisasi yang sangat kritis dan penuh rasa keingintahuan. Pemateri pun menjawab pertanyaan yang diberikan peserta dengan lugas dan jelas, nampak anggukan dari para peserta menandakan pemahaman yang diberikan oleh pemateri dimengerti oleh para peserta.

Penutupan acara sosialisasi ini ditandai dengan pembagian sertifikat sebagai bentuk penghargaan kepada para peserta. Pembagian sertifikat ini tidak hanya sebagai tanda keikutsertaan, tetapi juga sebagai apresiasi atas partisipasi aktif dan semangat belajar yang ditunjukkan selama acara berlangsung. Momen ini disambut dengan antusiasme dan kebanggaan, menutup kegiatan dengan suasana penuh semangat dan harapan agar pengetahuan yang didapatkan dapat diterapkan dalam penelitian mereka di masa mendatang.

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk nyata pengabdian kepada masyarakat oleh Departemen Akuntansi FEB UB. Kedepannya, FEB UB akan terus meningkatkan kualitas pendidikan dan penelitian bidang akuntansi dengan kegiatan serupa. Acara ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi mahasiswa untuk lebih mendalami dan mengaplikasikan metode penelitian kualitatif dalam studi mereka. Dengan demikian, mahasiswa akan lebih siap dalam menghadapi tantangan akademis dan profesional di masa depan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun