Saat ini pergaulan bebas tersebar luas di kota-kota besar bentuk sifat menyimpang anak-anak remaja yang bisa membahayakan diri sendiri maupun membahayakan orang lain pergaulan bebas anak remaja biasanya dikarenakan oleh beberapa faktor antara lain faktor dari keluarga atau internal dan faktor dari lingkungan atau eksternal sebagai orang tua diharapkan untuk lebih memperhatikan tumbuh kembang anak agar anaknya tidak terjerumus dalam hubungan buruk antar satu sama lain.
apa itu pergaulan bebas?
 Pergaulan bebas adalah salah satu bentuk perilaku menyimpang. kata "kebebasan"  berarti melampaui batas-batas normal yang ada. tentang isu pergaulan bebas ini sering muncul di lingkungan dan di media sosial. pada saat ini pergaulan bebas sudah sampai pada tingkat yang mengkhawatirkan. pergaulan bebas merupakan salah satu bentuk perilaku kenakalan remaja. isu pergaulan bebas ini sering muncul di lingkungan dan di media sosial. sayangnya pergaulan bebas yakni kenakalan remaja ini menjadi tren dan banyak sekali remaja yang terang terangan melakukan hal yang tidak pantas tersebut. contoh beberapa bentuk pergaulan bebas diantaranya adalah mabuk-mabukan, seks bebas, tawuran dan lebih parahnya lagi adalah hubungan seksual sebelum pernikahan hubungan di luar nikah. hubungan diluar nikah ini mendatangkan resiko yang sangat banyak contohnya adalah mengandung atau hamil sehingga menimbulkan hambatan pergaulan bebas kaum muda.
 Contoh-contoh dari pergaulan bebas
- 1. seks di luar nikah adalah hubungan badan antara laki-laki dan perempuan di luar adanya kata pernikahan.
- 2. minum minuman alkohol atau minuman keras adalah jenis minuman yang bisa memabukkan sehingga kalau meminum minuman tersebut akan menimbulkan kehilangannya kesadaran, contoh dari minuman keras adalah khamr, minuman yang mengandung alkohol, wine, dan lain-lain.
- 3. tawuran, mungkin para remaja sering melakukan kegiatan seperti ini tapi tawuran merupakan kegiatan yang menimbulkan efek hingga ke masyarakat, karena tawuran kadang menggunakan batu atau alat-alat lainnya yang bisa memicu korban hingga mungkin bisa memicu kematian atau bisa menimbulkan efek bukan hanya di yang tawuran saja tetapi bisa saja bisa jadi ke masyarakat sekitarnya.
- 4. narkoba adalah obat-obatan terlarang yang berbahaya yang memiliki zat aktif. biasanya obat-obatan ini digunakan oleh dokter untuk menyembuhkan penyakit tertentu dan sesuai anjurannya, namun para remaja menyalahgunakan obat-obat ini dan meminumnya atau menghirupnya, mengakibatkan timbulnya ketergantungan fisik psikologis yang efeknya berbahaya bagi mereka yang mengkonsumsinya.
 Faktor penyebab pergaulan bebas.
- 1. pendidikan yang minim, pendidikan keluarga adalah salah satu faktor yang sangat mempengaruhi remaja di masyarakat. minim nya pendidikan di keluarga membuat remaja terpengaruh dengan pergaulan bebas. pendidikan yang paling berpengaruh adalah pendidikan agama dan orang tua juga harus melakukan pengawasan agar remaja tidak terjerumus ke jalan yang tidak benar. contohnya orang tua memberikan izin atau tidak anaknya untuk untuk melakukan pacaran untuk keluar malam-malam sampai larut malam dan melakukan pengawasan lainnya.
- 2. broken home selain pendidikan dari keluarganya broken home merupakan salah satu faktor penyebab remaja melakukan pergaulan bebas, broken home tidak selalu dengan orang tua tetapi keadaan rumah yang tidak nyaman merupakan contoh  broken home. mereka para remaja yang kurang mendapatkan perhatian dari orang tua dan kurangnya pengawasan orang tua menyebabkan broken home mereka mencoba mencari pelarian salah satunya yaitu pergaulan bebas.
- 3. ekonomi keluarga yang kurang berkecukupan, merupakan resiko pergaulan bebas membuat para remaja akhirnya untuk tidak melanjutkan sekolah, apalagi ditambah jika keluarganya tidak mendukung, akibatnya mereka kurang ilmu pendidikan membuat remaja tidak sadar kalau mereka terjerumus dalam pergaulan bebas.
- 4. kondisi lingkungan sekitar menjadi faktor pergaulan pergaulan bebas karena bisa mempengaruhi karakter dan perilaku seseorang.
- 5. pergaulan internet atau pergaulan di media sosial informasi di internet sangatlah banyak dan tak terhindarkan bisa saja remaja mengakses apapun yang ada di internet tersebut. ini membuat bebasnya remaja meniru konten yang tidak pantas karena itu pengawasan orang tua harus ada agar remaja tidak dengan mudah mengambil sisi negatif dari internet tersebut.
 Cara mengatasi pergaulan bebas
- 1.kenali diri sendiri sebelum terjerumus di pergaulan bebas, mengenali diri sendiri membuat remaja lebih mudah untuk menolak ajakan yang tidak mereka inginkan.
- 2. memilah-milah dalam pertemanan, pergaulan sangat berpengaruh dalam sikap dan perilaku seseorang, memilih-milih teman yang baik dan positif membuat kita akan tetap berada di jalur yang benar dan memilih-milih teman tujuannya adalah untuk kesejahteraan kita agar kita tidak terjerumus di lingkungan yang salah.
- 3. menentukan kegiatan yang positif, kegiatan yang positif seperti melakukan hobi-hobi atau olahraga, organisasi atau semacamnya, kegiatan positif ini dilakukan jikalau adah waktu senggang.
- 4. berani menolak sesuatu, kunci untuk menghindari pergaulan bebas adalah bisa untuk menolak. jika ditawari sesuatu dan tidak sesuai dengan prinsip kalian, maka janganlah ragu untuk mengatakan tidak. menolak bukan berarti tidak bersosialisasi tetapi melindungi diri kita dari hal-hal yang tidak diinginkan.
- 5. diskusikan dengan keluarga, bercerita dengan orang tua atau anggota keluarga, mereka akan memberikan nasehat yang sangat berharga tentang bagaimana pergaulan bebas tersebut. sehingga terbukanya kita dengan keluarga dan kita akan merasa lebih aman dan merasa terlindungi.
- 6. pendidikan dari diri sendiri, kita harus memahami resiko atas pergaulan bebas, kita harus meluangkan waktu untuk membaca mengikuti seminar atau melakukan kesehatan mental fisik untuk agar kita mengetahui dan kita bisa membuat keputusan yang lebih baik agar kita bisa memahami apa itu pergaulan bebas.
- 7.menjalani hubungan yang sehat dengan teman maupun dengan pasangan, komunikasi yang baik menghargai adalah satu kunci dari hubungan yang positif, jika anda merasakan ketidaknyamanan maka jauhilah hubungan tersebut.
- 8.menggunakan media sosial dengan bijak dan baik, media sosial sangat berpengaruh karena media sosial adalah alat untuk bersosialisasi namun media sosial sangat memicu pergaulan bebas, menggunakan media sosial dengan bijak dan menghindari konten-konten yang negatif atau lebih lebih baik memilih akun yang menginspirasi dan mendidik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H