Citra Indah Permata Sari¹, Ahmad Wahidi,S.Ag.,SIP.,M.Pd.I ²
ABSTRAK
Matematika merupakan ilmu pengetahuan yang menjadi dasar atau fondasi bagi bidang studi lain. Matematika merupakan ilmu yang menggunakan angka sebagai simbol untuk mempermudah menyelesaikan masalah perhitungan dalam kehidupan sehari-hari. Artikel ini bertujuan untuk memberitahukan kepada pembaca bahwa apa saja kontribusi yang dilakukan oleh pemikir-pemikir Islam terhadap perkembangan ilmu pengetahuan di bidang matematika siapa saja pemikir-pemikir Islam yang berpengaruh besar dalam perkembangan matematika.Â
Metode yang digunakan adalah metode library research. Metode ini menggunakan buku-buku, artikel-artikel dan jurnal-jurnal serta referensi yang sesuai dengan judul dari karya ilmiah ini
Kata Kunci: Tokoh, Pemikir, Islam, Ilmu, Pengetahuan, Matematika
LATAR BELAKANG
 Pemikir Islam sudah banyak berkontribusi dalam membantu perkembangan ilmu pengetahuan matematika. Ilmu matematika mulai berkembang seiring berjalannya waktu dengan di tandai banyaknya penemuan yang di temui oleh beberapa tokoh dan cendekiawan muslim yang terjadi pada masa kejayaan islam, seperti Al-Khawarizmi.Â
Selain Al-Khwarizmi, beberapa ilmuwan Muslim lainnya seperti Thabit Ibn Qurra, Ummar Al-Khayyam, Al-Battani dan Ibnu Haitsam juga telah berkontribusi dalam perkembangan ilmu matematika. Mereka telah membuat penemuan-penemuan penting dalam bidang geometri, trigonometri, dan astronomi, serta mengembangkan metode-metode baru untuk memecahkan masalah matematika.
 Perkembangan matematika yang di lakukan oleh pemikir Islam sudah sangat berkontribusi dalam membantu di periode-priode yang akan datang untuk membantu meningkatkan kemampuan ilmuwan islam dalam berbagai bidang, termasuk astronomi, optik, dan teknologi mesin.
METODE PENELITIAN
 Pada karya ilmiah ini metode yang digunakan adalah metode library research. Metode ini menggunakan buku-buku, artikel-artikel dan jurnal-jurnal serta referensi yang sesuai dengan judul dari karya ilmiah ini yang berjudul tentang "Kontribusi Tokoh-Tokoh Pemikir Islam Terhadap Perkembangan Ilmu Pengetahuan Matematika.