Mohon tunggu...
Citra AuliaVertika
Citra AuliaVertika Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Universitas Negeri Malang

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Pengalaman Baik Asistensi Mengajar SMP Wahid Hasyim 2024

11 Juni 2024   13:00 Diperbarui: 11 Juni 2024   13:42 216
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Hai! Perkenalkan kami dari mahasiswa Asistensi Mengajar Universitas Negeri Malang yang beranggotakan Citra Aulia Vertika, Kandida Adilah Tana, dan Nurochman Febrianto. Kami dari S1 Pendidikan Bahasa Sastra Indonesia dan Daerah. Disini kami akan menceritakan pengalaman baik kami saat mengikuti program Asistensi Mengajar di SMP Wahid Hasyim, Kota Malang tahun 2024. Selamat membaca...

Asistensi Mengajar pada pada satuan pendidikan merupakan kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Dengan mengikuti program ini mahasiswa dapat mengembangkan keterampilan dan mempraktekan ilmu yang sudah di peroleh di kampus. 

Dengan adanya program Asistensi Mengajar, mahasiswa dilibatkan secara langsung didalam membantu proses pengembangan sekolah baik didalam bidang akademik, non-akademik, maupun administrasi sekolah. Kegiatan ini bisa dilakukan di berbagai tingkat satuan pendidikan, seperti pada SD, SMP, dan SMA/SMK/MA. 

Tidak hanya itu, program ini dapat memberikan kesempatan bagi mahasiswa di seluruh Indonesia untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas yang dilakukan di luar kelas perkuliahan dan juga mendapatkan relasi yang luas mengenai pendidikan yang ada di sekolah.

Program Asistensi Mengajar dilaksanakan selama satu semester dimulai dari 19 Februari dan berakhir pada 14 Juni 2024. Pada program ini, mahasiswa bertemu dengan guru pamong yang ditugaskan membimbing dan membina selama proses Asistensi Mengajar. Kami ditugaskan untuk mengajar mata pelajaran bahasa Indonesia. 

Berdasarkan diskusi yang telah dilakukan, saya Citra Aulia diamanahi mengajar kelas 8A, Kandida Adilah Tana diamanahi mengajar kelas 8B, dan Nurochman Febrianto diamanahi mengajar kelas 8C. Materi yang kami ajarkan adalah teks puisi dan teks pidato. 

Dok.Pribadi
Dok.Pribadi

Selain melakukan kegiatan di bidang akademik, mahasiswa Asistensi Mengajar juga melaksanakan kegiatan non akademik. Kegiatan non akademik diantarannya yaitu pendampingan ekstrakurikuler. Selain itu, kami juga mempunyai program kerja umum dan program kerja program studi. 

Program kerja umum diantarannya, Lentera Gembira (Lengkapi Terangnya Ramadhan dengan Gerakan Remaja Beribadah Bersama), dan Peringatan hari lahirnya Ibu Kartini. Pada program kerja Lentera Gembira diikuti oleh seluruh siswa kelas 7 dan 8. Tujuan dilaksanakan kegiatan ini adalah untuk mengisi kegiatan KBM selama berpuasa untuk mendapat pahala dan keberkahan, mendidik siswa untuk belajar memahami dan mendalami nilai-nilai maupun ajaran-ajaran dalam syariat Islam
sebagai pedoman dalam pelaksanaan KBM selama bulan puasa, sebagai bentuk upaya peningkatan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, menumbuhkan sikap untuk berperilaku baik dan berakhlak mulia pada siswa, menumbuhkan kesadaran akan pentingnya mengamalkan nilai-nilai keagamaan dalam kehidupan sehari-hari, menambah pengetahuan sekaligus melatih kreativitas siswa. 

Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 26 Maret 2024. Ada beberapa macam lomba dalam program kerja ini, diantarannya yakni lomba adzan, lomba kaligrafi, tebak gambar, dan Islamic Cosplay dan bertempat pada Aula Masjid Jabal Rahmah SMP Wahid Hasyim Malang.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun