Mohon tunggu...
KKN Kolaboratif 119 Jember
KKN Kolaboratif 119 Jember Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa - KKN Kolaboratif 119 Desa Jombang, Jombang, Jember.

KKN Kolaboratif Perguruan Tinggi se-Kabupaten Jember

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Penerimaan dan Peresmian KKN Kolaboratif Kelompok 119 Guna Membantu Mengembangkan Potensi di Desa Jombang Kecamatan Jombang

29 Juli 2022   08:00 Diperbarui: 9 Agustus 2022   01:50 270
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

KKN atau Kuliah kerja nyata merupakan program yang diadakan hampir setiap perguruan tinggi di seluruh Indonesia. KKN sendiri juga merupakan salah satu bentuk wadah atau fasilitas bagi mahasiswa untuk mengimplemetasikan ilmu yang didapat selama perkuliahan dalam bentuk pengabdian pada masyarakat. Umumnya KKN dikenal sebagai kegiatan mahasiswa terjun langsung melakukan pengabdian pada suatu lingkup masyarakat dengan menuangkan ide kreatif mereka dalam bentuk program kerja yang dapat membantu mengembangkan atau memajukan masyarakat tersebut.

KKN kolaboratif merupakan kegiatan KKN yang dilaksanakan oleh perguruan tinggi se-Kabupaten Jember. KKN kolaboratif periode II TA 2021/2022 diikuti oleh 13 PT atau Perguruan Tinggi se-Kabupaten Jember dengan mengusung tema yakni "Pemaksimalan Peran PT dalam Penataan Data Kemiskinan Berbasis TIK di Kabupaten Jember". Kegiatan KKN kolaboratif ini dilaksanakan oleh 248 kelompok di 248 desa se-Kabupaten Jember. Salah satu nya adalah kelompok 119 yang tergabung dari 4 Universitas yakni Universitas Jember, Universitas Muhammadiyah Jember, Universitas PGRI Argopuro Jember dan INAIFAS Kencong Jember melakukan pengabdian di Desa Jombang yang terletak di Kecamatan Jombang.

dokpri
dokpri

Senin (25/07/2022) dilaksanakan penerimaan dan peresmian di gedung kecamatan Jombang. Kegiatan dilaksanakan mulai jam 09.00 WIB dengan dihadiri oleh perwakilan pemerintah kecamatan yaitu sekretaris kecamatan, kepala desa se-Kecamatan Jombang, jajaran pemerintah kecamatan jombang, DPL (Dosen Pembimbing Lapangan) dan juga mahasiswa KKN Kolaboratif se-Kecamatan Jombang. Rancangan kegiatan pembukaan, sambutan dan juga penanda tanganan berita acara yang diartikan sebagai peresmian KKN Kolaboratif di 6 Desa se-Kecamatan Jombang. Terdapat juga beberapa tambahan dan pesan dari Kepala Desa Jombang dan juga oleh KASI PMD Kecamatan Jombang.

dokpri
dokpri

dokpri
dokpri

Kegiatan dilanjutkan dengan koordinasi bersama sekretaris desa Jombang yang bertempat di Balai Desa Jombang. Kegiatan diisi dengan pembahasan DTKS atau Data Terpadu Kesejahteraan Sosial masyarakat desa jombang dan juga potensi desa. Selasa (26/07/2022) merupakan pelaksanaan kegiatan pembahasan lanjutan potensi desa dan juga rencara program kerja bersama kepala desa Jombang. "Potensi yang ada di desa jombang ya yang paling unggul di bidang pertanian, perikanan. Ada juga pengrajin batik tapi cuma 1" tutur Sugeng Subroto S.T., M.pd. selaku kepala desa Jombang. Pemaparan potensi ini kemudian akan ditindak lanjuti dengan didiskusikan ulang bersama terkait program kerja yang akan dijalankan oleh kelompok KKN Kolaboratif 119 di Desa Jombang.

Ditulis oleh Siti Virna Rohmatul Izza (Matematika 2019)

(KKN Kolaboratif Kelompok 119)

Universitas Jember

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun