Mohon tunggu...
Chuang Bali
Chuang Bali Mohon Tunggu... Wiraswasta - Orang Biasa yang Bercita-cita Luar Biasa

Anggota klub JoJoBa (Jomblo-Jomblo Bahagia :D ) Pemilik toko daring serba ada Toko Ugahari di Tokopedia.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Cerita Sore

8 Mei 2022   12:10 Diperbarui: 8 Mei 2022   12:16 150
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Kini tiap sore saya punya kebiasaan baru: duduk-duduk minum teh atau kopi di balkom rumah sambil melihat ke jalanan, menikmati pemandangan sore yang langitnya mulai menggelap dan udaranya semilir sejuk. Mencecap teh atau meneguk kopi dari mug, saya menikmati semua itu dengan hati yang polos, ringan, dan tiba-tiba saja segala sesuatu tampak begitu mudah membuat saya tersenyum: seekor burung dara yang hinggap di pinggir jalan, orang-orang hilir mudik setelah selesai membeli gelato atau pizza dari tetangga sebelah rumah, dan anjing milik tetangga depan sedang mengguling-gulingkan tubuhnya di tanah dengan bahagia...

Ada yang mengatakan bahwa, ketika kita mampu tertawa menikmati sebuah lelucon, itu bukanlah semata karena lelucon itu menggelitik urat tawa, tetapi lebih karena hati kita-lah yang ingin tertawa. Seandainya hati dalam keadaan galau gelisah, akan sulit bagi kita menikmati apa pun dan gagal melihat sisi ringan dari segalanya sehingga sekuntum bunga yang indah akan terlihat kusam, dan lelucon segar terdengar garing, dan masalah yang sesungguhnya tak penting menjadi begitu beratnya hingga terasa tak ada lagi harapan.

Chuang 030514

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun