Mohon tunggu...
Chaerul Sabara
Chaerul Sabara Mohon Tunggu... Insinyur - Pegawai Negeri Sipil

Suka nulis suka-suka____

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Lagi, Duet Doncic - Irving Jadi Momok Bagi Timberwolves

27 Mei 2024   23:20 Diperbarui: 27 Mei 2024   23:57 243
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: X @shahbazMKhan

Di quarter terakhir kedua tim saling bertukar keunggulan sepanjang quarter keempat ini, tetapi tidak ada yang bisa mengambil kendali penuh dalam pertandingan yang menegangkan sekaligus mengesankan dengan saling bertukar serangan ini.

Namun, di menit-menit terakhir, Mavericks sekali lagi beraksi dengan bintang mereka dengan penampilan tembakan-tembakan yang luar biasa. Selain Doncic dan Irving, PJ Washington dan Daniel Gafford tak ketinggalan menunjukkan kelasnya malam itu.

Gol brilian dari lob Gafford yang menerima assist dari Doncic di ujung-ujung permainan, saat mereka mengakhiri Game 3 dengan kombinasi gang-oop yang luar biasa, membuat penonton di American Airlines Center bergemuruh.

Duet maut Doncic dan Irving berkontribusi dengan total 66 poin, dengan 33 poin Doncic menambahkan dengan tujuh rebound, lima assist, dan lima steal, serta satu blok. Irving melengkapinya dengan tiga rebound, empat assist dan satu steal.

Semua pemain Mavericks berkontribusi penting di game 3 ini, PJ Washington memberi 16 poin, 8 rebound dan dua assist. Derrick Jones memberi 11 poin, dua rebound dan assist. Sementara itu, Dereck Lively yang hanya bermain 9:28 menit sebelum keluar mengemas 6 poin, 3 rebound dan 2 assist.

Di sisi lain, Wolves tidak bisa menandingi Mavs yang meledak diakhir, yang menjauh dari kejaran Wolves berkat laju perolehan poin 12-3 di 3 menit dan 38 detik terakhir. Episode mimpi buruk Karl-Anthony Towns berlanjut, alih-alih mencadangkannya seperti di game 2, Ia dipaksa terus bermain.

Meski mencetak double-double dengan 14 poin, 11 rebound dan 3 assist, KAT gagal memasukkan satupun dari delapan percobaan tembakan tiga angkanya.

Anthony Edwards yang jauh lebih agresif di Game 3 ini, Ia menyelesaikannya dengan 26 poin melalui 11 dari 24 tembakan dengan sembilan assist dan sembilan rebound. Mike Conley memberi kontribusi 16 poin, disusul oleh Jaden McDaniels 15 poin dan Naz Reid 14 poin yang sekali lagi tampil hebat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun