Mohon tunggu...
Chaerul Sabara
Chaerul Sabara Mohon Tunggu... Insinyur - Pegawai Negeri Sipil

Suka nulis suka-suka____

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Sulitnya Memberantas Judi Online, Diblokir Satu Tumbuh Seribu

28 September 2023   18:05 Diperbarui: 29 September 2023   10:42 342
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Image: mediaummat. id

Menurut seorang kawan yang sering bermain judi online, salah satu yang menarik dari judi online adalah bisa bermain dengan modal kecil dengan hasil yang besar. Dan pilihan permainannya sangat beragam, mulai dari judi bola, tebak angka, macam-macam permainan kartu serta banyak lagi.

Beberapa hari yang lalu kawan saya dengan senangnya bercerita bahwa semalam ia menang judi bola 5 juta rupiah dengan modal hanya 50 ribu, dan ia bilang nyaris menang 50 juta rupiah dengan modal 100 ribu hanya sayangnya satu dari 15 tebakannya meleset.

Kawan ini seorang penggemar bola, kami sering diskusi tentang prediksi pertandingan sepakbola, terutama di liga Eropa dan pertandingan internasional. Sejatinya ia bukan penjudi, ia hanya seorang penggemar sepakbola yang akhirnya terjebak dengan iklan judi bola yang menggodanya untuk membuktikan tebakannya terkait hobinya menonton dan mengamati perkembangan sepakbola.

Menurut kawan saya ini, tebakan judi bola ini tidak hanya tebakan hasil pertandingan menang/seri, tetapi ada juga tebakan besar jumlah gol yang tercipta, jumlah tendangan sudut, lemparan ke dalam dan lain-lain tebakan. Kemudian tebakannya juga mulai dari awal pertandingan hingga selesai, bisa juga di babak kedua hingga selesai dan bahkan saat pertandingan berjalan masih ada slot tebakan yang terbuka.

Disini yang namanya judi apalagi judi online, apapun jenis permainannya semuanya mengiming-imingi dengan kemenangan besar, tetapi percayalah itu semua adalah jebakan batman.

Nasihat paling bijak yang bisa saya berikan adalah jauhilah judi, termasuk judi online. Tak ada penjudi yang kaya, meski penjudi membalas bahwa tak ada penjudi yang miskin. Sekali anda tergoda akan sangat mudah memainkan segala permainan judi yang ditawarkan, yang sulit itu adalah berhentinya jika sudah kadung terjebak.

Nasihat orang-orang tua, jika rumah kemasukan maling mungkin semua barang akan mereka habiskan tetapi rumah dan tanahnya pasti masih tertinggal. Jika rumah dimakan api, mungkin semua barang dan rumahnya akan habis dilalap api, tetapi tanahnya pasti masih tersisa. Tapi jika judi sudah melanda, barang, rumah, bahkan tanahnya pun bisa melayang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun