ketika aku melangkah menuju ke barat
yang kutemui di sana
  ada wajah-wajah kuyu
  meringis menahan lapar
ketika aku beranjak menuju ke timur
yang kudapati disana
  ada wajah-wajah sayu
  memelas menahan sedih
ketika aku berjalan menuju ke utara
yang kutemukan di sana
  ada wajah-wajah pucat
  merinding menahan takut
ketika aku berlari menuju ke selatan
yang kudapatkan di sana
  ada wajah-wajah kecut
  meredut menahan kesal
ketika aku terdiam tak kemana-mana
yang kulihat di sana
   ada wajah-wajah bangsat
   menari di atas penderitaan rakyat
sudah tibakah aku di zaman kalabendu
yang tersurat dalam Serat Centini Ranggawarsita
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H