Mohon tunggu...
Christina Susi Handayani
Christina Susi Handayani Mohon Tunggu... Guru - Guru/SD Tarakanita 5 Jakarta

Saya adalah seorang guru yang tidak ingin hanya menjadi guru saja, namun ada kelebihan lain yang harus saya miliki. Oleh karena itu saya senang mengembangkan diri saya dengan dan dari mana saja sumbernya yang penting cocok dengan hoby dan bermanfaat bagi saya. Saya senang menulis, saat ini saya sedang mengikuti beberapa buku antologi. Saya sudah memiliki beberapa buku antologi puisi dan satu buku antologi cerpen. Semoga saya bisa terus menulis dan menulis. Menulis itu sungguh mengasyikkan. Semangatttt!

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Upgrading Guru Penggerak: Bergerak Bersama untuk Transformasi Pendidikan yang Menyenangkan!

14 Desember 2024   21:51 Diperbarui: 14 Desember 2024   21:51 23
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
5 menit pertama pembelajaran yang menyenangkan Sumber: dok pribadi

        

       Hari ini Sabtu, 14 Februari 2024 diadakan pertemuan guru penggerak se-Jakarta Timur di Hotel Tavia Heritage Cempaka Putih Jakarta Pusat. Kurang lebih 600-an guru penggerak hadir dan memenuhi undangan BBGP DIY dalam acara Upgrading Guru Penggerak yang diadakan dari pukul 07.30-16.00 WIB.

       Terlihat antusias para guru penggerak mengikuti acara ini. Tema acara upgrading kali ini adalah "Bergerak Bersama untuk Transformasi Pendidikan yang Menyenangkan." Sesuai temanya, acara ini merupakan kolaborasi antara Balai Besar Guru Penggerak (BBGP) DIY dan Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Timur.

Sumber: Dok kegiatan BBGP
Sumber: Dok kegiatan BBGP

       Hadir dalam acara ini Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah 1 Jakarta Timur Bapak M. Fahmi, Kepala BBGP DIY Bapak Adi Wijaya, serta para pejabat dari BBGP DIY, pengawas, kepala sekolah, dan guru di Jakarta Timur. Dalam sambutannya, Bapak Fahmi menyatakan bahwa guru penggerak harus dapat menjadi pemimpin pembelajaran. Guru penggerak harus mampu menularkan ilmu yang dimilikinya selama dalam pendidikan kepada rekan kerja.

       Acara ini berlangsung dengan meriah dengan berbagai penampilan seni budaya khas Betawi seperti Palang pintu, Gambang kromong, Tari Betawi, Pantun, Flash Mob, hingga vocal group. Dan yang tak kalah menarik adalah berbagi praktik baik dari para guru penggerak seperti pengolahan sampah yang menjadi pundi-pundi rupiah dan penerapan P5 berbasis Aset di sekolah. 

       Dalam kegiatan ini pula dihadirkan narasumber yang inspiratif, memberikan motivasi kepada para guru untuk terus semangat dalam menciptakan pendidikan yang menyenangkan dan bermakna. Salah satu narasumber yaitu Bapak Saiful Mu'minin menyampaikan bahwa kita sebagai guru harus pandai melakukan hypnoteaching agar :
a. siswa lebih mendengarkan

b. fokus terjaga

c. Siswa tidak mengantuk

d. pesan tersampaikan 

e. saling merindukan

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun