Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Arsitek - Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Obelisk "Washington Monument", Poros Utama dari US Capitol

10 Februari 2019   21:22 Diperbarui: 14 Februari 2019   19:53 273
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
www.nps.gov dan dokumentasi pribadi

Oleh: Christie Damayanti

Sebuah tugu atau obelisk di National Mall, untuk memperingati Washington yaitu "Washington Monument". Terletak sebelah timur Refelcting Pool dan Lincoln Memorial. Tugu ini terbuat dari marmer, granit dan bluestone, batu-batuan alam bermutu tinggi.

Struktur ini dominan batu, dan obelisk ini merupakan obelisk tertinggi di dunia, setinggi hampir 170 meter. Dibangun dari tahun 1884 sampai tahun 1889.

Monumen Washington adalah batu obelisk gaya Mesir berongga dengan kolom setinggi sekitar 150 meter. Dindingnya setebal sekitar 4,6 meter, dan di dasarnya dan tebal sekitar 50 cm. Piramida marmer memiliki dinding tipis setebal 18 cm yang didukung oleh enam lengkungan. (Wikipedia).

Mempunyai tangga yang meliuk-liuk di dalamnya, dengan lift ditengah-tengahnya. Dan di dinding obelisk ini, banyak tertulis tentang peringatan-peringatan atau momen-momen bersejarah yang berhubungan dengan Negara Amerika Serikat.

Obelisk ini beberapa kali runtuh karena perang dan gempa, dan berkali-kali direnovasi. Sebuah pengorbanan unuk sejarah Negara. Dan terus dibenahi untuk sebuah kenangan. Tugu obelisk ini memang untuk peringatan Washington. Setelah Washington meninggal tahun 1799, pemerintah tidak punya dana untuk memakamkan di US Capitol.

Didedikasikan untuk Presiden pertama Amerika Serikat, George Washington, dan kriteria desain menyatakan bahwa itu harus mencerminkan karakter dan patriotisme Washington : "tak tertandingi di dunia" dan "sepenuhnya Amerika".

Beberapa fakta menarik dari Washington Monument ini:

Monumen ini dibangun dari batu yang berdiri bebas yang berarti tidak ada semen yang menyatukan antar balok. Berarti juga, secara mekanika, tugu ini bergerak bebas, bisa meliuk dan aman terhadap gempa.

Tutup di ujung Monumen terbuat dari aluminium yang merupakan proses baru dan langka pada saat itu. Jangan lupa, tugu ini di bangun tahun 1884 sampai 1889, dimana material aluminium merupakan material langka di jaman itu! Berarti juga, bisa dibilang tugu ini mempunyai material pertama dipakai!

Untuk gedung tertinggi di Washington DC memang harus US Capitol. Tetapi bangunan tertinggi di kota ini adalah Washington Monumen.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun