Aku tahu, Tuhan tidak akan menjawabnya, tetapi aku tahu, Tuhan memang mau, kita semua melayani sesama, seperti yg kami lakukan sebelum ini. Sejak saat itu, aku semangat sekali untuk mewujudkan salah satu misi Tuhan. Memang itu tidak mudah. Masalah yg menghadang banyak sekali, terlebih, aku masih belum trampil 'mobile' dan harus selalu ditemani ( biasanya ditemani papaku ). Padahal, dulu aku terkenal tidak pernah berhenti bergerak. Dan cerewat sekali. Tetapi memang ternyata Tuhan mau merubahku dan Tuhan mau memakaiku untuk misi Nya di salah satu tempat didunia ini.
Misiku pasti : Aku ingin meng-sosialisasikan tentang stroke. Aku ingin menggandeng dokter2, pakar2 ahli syaraf serta terapist2 hadal untuk bekerja buat Tuhan. Aku ingin mencari donatur2 untuk ikut dalam proyek Tuhan ini. Aku ingin membawa orang2 yg tidak mampu untuk berobat dan menjalani terapi. Dan aku benar2 ingin ber-kesaksian bahwa Tuhan benar2 sangat mencintai kita semua, salah satunya dengan 'menghidupkan' ku kembali, dengan memberi aku kesempatan kedua dalam hidupku .....
Waktu Tuhan dengan waktu kita memang tidak sama. Dengan melalui lebih dari 40 tahun dan memberiku sakit berat, ternyata Tuhan mau memakaiku untuk melayani sesama lebih dari yg aku perbuat sebelum ini. Jalan Tuhan sangat berliku. Sekarang, saatnya aku melayani Tuhan dengan lebih baik lagi ..... karena Tuhan mau, dengan melayani Tuhan, kita memuliakan nama Nya dan selalu bersekutu dengan Nya .....
Puji Tuhan ..... Haleluyah .....
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H