Mohon tunggu...
Christian c
Christian c Mohon Tunggu... -

Mahasiswa yang sedang belajar dunia PUBLIC RELATIONS

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Trik Jitu Lawan Cewe PMS

21 Januari 2015   05:26 Diperbarui: 17 Juni 2015   12:42 66
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Trik Jitu Lawan Cewek PMS

Kesel punya pasangan yang sedang mengalami masa masa perubahan sikap setiap bulannya? Atau mungkin lelah menjadi bahan pelampiasan pasangan anda? Adakalanya kamu pasti akan mengalami hal hal ini ketika pasangan kamu memasuki masa masa dimana akan terjadi perubahan yang signifikan, baik menjadi lebih sensitif, butuh perhatian lebih dari kamu dan masih banyak lagi. Semua ini dapat terjadi ketika si wanita sedang menuju ke tanggal “Merah” yang tercantum dikalendernya namun sebelumnya wanita pasti melewati masa PMS.

Munculnya PMS dapat disebabkan karena adanya ketidakseimbangan antara hormon estrogen dan progesteron dan adanya perbedaan genetik pada sensitivitas reseptor. Bagi anda para pria yang memiliki pasangan yang peka terhadap perubahan horman ketika haid, sebaiknya disarankan untuk menasihati pasangan anda untuk tidak melakukan hal ini

1.Merokok & minum alcohol karena dapat memicu munculnya PMS

2.Makan makanan tinggi gula,coklat,kopi, makanan olahan, soda, serta tinggi kaffein.

3.Kurang olah raga

4.Stress

Keempat hal diatas merupakan segelintir hal yang dapat memberatkan pasangan anda untuk mengalami PMS. Berikut ini kami akan memberikan tips untuk kamu ketika sedang menghadapi wanita yang sedang PMS, karena mayoritas Wanita akan menumpahkan segalanya kepada pasangannya baik itu kekesalannya, resahnya dan masalahnya.

1 Jangan melakukan hal yang membuat si dia bete!

karena dalam masa PMS Wanita cenderung akan mengalami perubahan emosi yang signifikan sehingga 99% yang kamu lakukan itu akan salah dimata pasanganmu, dan apapun yang kamu katakan dapat menjadi sebuah boomerang yang mematikan, contoh : Pria “Kayaknya kok baju kamu ketat banget deh” Wanita “OH MAKSUD KAMU AKU GENDUT!”. Hal ini mungkin terjadi ketika pasanganmu sedang mengalami masa PMS.

2 Jaga kata kata yang akan terlontar dari mulut kamu

Berdasarkan dengan penelitian yang telah dilakukan mayoritas wanita akan menangkap hal yang berbeda dari apa yang akan kamu ucapkan ketika dia sedang PMS sehingga resiko terjadi kesalah pahaman sangatlah tinggi, dan terkadang pasangan kamu dapat mengartikan maksud kamu dengan hal yang lain dan marah.

3 Pahamilah segala apapun yang dikatakan pasangan mu kepadamu

Pasanganmu terkadang memiliki maksud maksud tersirat melalui apa yang dikatakannya ketika ia sedang PMS, baik itu ia membutuhkan perhatian dari kamu, baik itu dia sedang sedih, kesal atau bete, dan lain lain. Bahkan kata kata yang digunakan itu seperti “GPP” itu memiliki maksud kalau dia sedang membutuhkan perhatian lebih dari kamu.

4 Jangan Menentang kemauan dari pasanganmu!

Kebanyakan wanita akan lebih lega ketika kamu sudah menuruti apa yang menjadi kemauan mereka, karena mereka akan merasa lebih dihargai dan dianggap baik permintaan kecil seperti “Ambilin minum, jemput dengan tepat waktu, buka pintu mobil, dll “. Namun jika permintaannya masih wajar dan layak untuk dilakukan, lakukanlah. Jika permintaannya sudah wajar seperti minta sebongkah berlian mungkin dia bukan sedang PMS tapi Modus.

5 Jangan Marah – marah ketika berhadapan dengan pasangan yang sedang PMS

Karena dimata pasangan kamu apapun yang kamu lakukan akan menjadi salah, bahkan diam pun akan menyebabkan perang dunia ke4. Sebaiknya kamu lebih meningkatkan kesabaran anda dan mulai menerima, serta positif thinking kalau pasangan kamu itu sedang mengalami masa masa yang sangat tidak disukainya.

6 Jangan terlalu sibuk dengan urusan pribadi

Wanita akan lebih menyukai pria yang dapat membantu pekerjaannya dan selalu ada bersamanya ketika memiliki waktu luang, bantuan simple saja seperti membantu membersihkan rumah, meringankan stressnya dengan menghiburnya, karena hal ini dapat mengurangi penumpukan stress terhadap mental pasanganmu, dan dapat membuat pasanganmu lebih tenang karena si wanita merasa senang dengan pasangan yang selalu ada menemaninya.

7 Hindari pertengkaran

Hal ini sebaiknya wajib dihindari oleh kamu, karena setiap wanita yang sedang memasuki masa PMS akan lebih mudah stress dan memuncak emosinya, sehingga akan membuat pasanganmu lebih gampang untuk menangis dibandingkan ketika ia tidak sedang PMS.

Nah, kamu sudah membaca apa yang sebaiknya kamu lakukan ketika menghadapi pasangan kamu ketika sedang PMS. Hal ini juga tidak hanya berlaku bagi yang memiliki pasangan saja, namun yang tidak memiliki pasanganpun sangat berguna ketika sedang berhadapan dengan teman wanita yang memasuki masa masa PMS ini. Semoga informasi yang saya berikan ini dapat bermanfaat dan berguna bagi para pembaca

Christian

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun