Wajah manusia akan menjadi pucat saat sedang sakit, begitu pula yang  terjadi pada tanaman. Tanaman akan mengekspresikan suatu gejala saat  dirinya dalam keadaan sakit atau merana.
Berikut 3 tanda tanaman Anda saat sedang merana:
"Lalu apa yang harus saya lakukan jika tanaman saya kekurangan unsur hara N, P, K?"
Jika  Anda bertanya seperti itu, maka layaknya manusia yang sedang lapar  kemudian jika tidak makan akan sakit bahkan mati, jadi tanaman harus  diberi apa yang dia butuhkan agar tidak sakit atau mati. Logika seperti  itu bukan?
Jika tanaman Anda kekurangan unsur hara N maka Anda  harus memberikan tanaman Anda "makanan" yang mengandung unsur hara N  seperti pupuk urea atau tanaman Azola pinnata. Jika tanaman Anda kekurangan unsur hara P maka Anda harus memberikan pupuk SP-36 atau tanaman Thitonia diversifolia. Jika tanaman kekurangan unsur K maka harus diberikan pupuk KCl atau jerami padi.
Bagaimana? Apakah sudah bertambah ilmunya? ^^
Yuk jadi dokter pertanian! kenali dan obati tanamanmu yang sakit..
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H