Mohon tunggu...
Chintia Amalia
Chintia Amalia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Gadjah Mada

Saya memiliki kertertarikan pada pengembangan lingkungan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Tingkatkan Kualitas Produk, Tim PPK Ormawa BEM KM FMIPA UGM Gelar Pelatihan Pengemasan BRICOFI di Desa Trenten

1 September 2024   08:37 Diperbarui: 1 September 2024   08:53 51
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi Pribadi Tim PPK Ormawa BEM KM FMIPA UGM

Setelah dilaksanakannya sosialisasi dan pelatihan penggunaan mesin pembuat briket, cocopeat, dan cocofiber, tim PPK Ormawa BEM KM FMIPA UGM menggelar sosialisasi dan pelatihan pengemasan produk BRICOFI. Sosialisasi dan pelatihan ini bertujuan untuk membantu masyarakat memahami kemasan yang sesuai untuk produk BRICOFI, serta melakukan pendampingan pengemasan produk BRICOFI.

Program BRICOFI bertujuan untuk mengubah limbah tempurung kelapa menjadi briket yang ramah lingkungan, serta memanfaatkan serabut kelapa untuk menghasilkan cocopeat dan cocofiber. Dengan pendekatan ini, diharapkan masyarakat dapat mengurangi limbah dan meningkatkan pendapatan mereka melalui produk yang dapat dipasarkan.

Acara sosialisasi dan pelatihan ini dilaksanakan di rumah produksi BRICOFI dan dihadiri oleh anggota Gapoktan, anggota KWT Nira Lestari, Ketua KWT Nira Lestari, Kepala Dusun, dan perwakilan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Magelang. Dalam pelatihan ini, PIC briket, cocopeat, dan cocofiber menjelaskan pentingnya pengemasan yang baik untuk menarik minat konsumen dan menjaga kualitas produk.

"Pengemasan yang baik tidak hanya melindungi produk, tetapi juga meningkatkan daya tarik di pasar," ujar Natasya, salah satu PIC briket yang terlibat dalam program ini. "Kami ingin masyarakat memahami bahwa pengemasan yang menarik dapat meningkatkan nilai jual produk mereka," tambah Natasya pada Sabtu (31/8) di rumah produksi BRICOFI.

Dalam sesi pelatihan, peserta diajarkan berbagai teknik pengemasan yang efektif. PIC briket, cocopeat, dan cocofiber memberikan penjelasan tentang jenis-jenis bahan kemasan yang tepat untuk produk briket, cocopeat, dan cocofiber. "Kami berharap dengan pelatihan ini, masyarakat dapat lebih percaya diri dalam memasarkan produk mereka," tambah Nanda, selaku PIC cocopeat dan cocofiber Sabtu (31/8).

Dengan sosialisasi dan pelatihan pengemasan produk BRICOFI, Desa Trenten kini memiliki peluang baru untuk mengolah limbah kelapa menjadi produk yang bermanfaat. Program ini tidak hanya memberikan solusi terhadap masalah limbah, tetapi juga meningkatkan perekonomian masyarakat desa.

Melalui kolaborasi antara tim PPK Ormawa BEM KM FMIPA UGM dan masyarakat Desa Trenten, diharapkan program ini dapat terus berlanjut dan memberikan dampak positif yang berkelanjutan. Inisiatif ini sejalan dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (SDGs) nomor 8, khususnya dalam menciptakan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan di tingkat desa.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun