Mohon tunggu...
charles dm
charles dm Mohon Tunggu... Freelancer - charlesemanueldm@gmail.com

Verba volant, scripta manent!

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Tiga Wakil Indonesia Berebut Tiket Semifinal India GPG 2016

29 Januari 2016   00:38 Diperbarui: 29 Januari 2016   00:48 125
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setelah melewatkan pertandingan babak 16 besar India Grand Prix Gold 2016, Indonesia akhirnya hanya meloloskan tiga wakil ke babak perempatfinal.

Bertolak belakang dengan ganda putra yang tak mengirimkan satu wakilpun, sektor ganda campuran mengirim wakil terbanyak. Unggulan kedua sekaligus kandidat juara Praveen Jordan/Debby Susanto menjadi wakil terakhir yang lolos setelah menundukkan wakil tuan rumah Arun Vishnu/Aparna Balan. Praveen/Debby hanya butuh setengah jam untuk mengakhiri laga dengan skor 21-13 dan 21-17.

Di babak delapan besar Praveen/Debby akan ditantang wakil Jerman yang merupakan unggulan ketujuh Michael Fuchs/Birgit Michels. Sejauh ini kedua pasangan belum pernah bertemu.

Ganda campuran lainnya Ronald Alexander/Melati Daeva Octavianti siap menantang wakil Thailand lainnya Puavaranukroh Dechapol/Sapsiree Taerattanachai setelah sebelumnya menumbangkan pasangan senior Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam 15-21, 17-21. Kedua pasangan pun belum pernah bertemu.

Wakil terakhir dari sektor tunggal putri Maria Febe Kusumastuti yang akan menantang unggulan kelima asal Jepang Sayaka Sato. Di babak sebelumnya Maria Febe menyingkirkan wakil Amerika Serikat Iris Wang setelah menjalani laga seru tiga set, 9-21 21-17 dan 21-17.

Di atas kertas Maria Febe kuarang diunggulkan. Pasalnya dari tiga pertemuan terakhir tunggal peringkat 21 dunia itu belum pernah meraih satu kemenanganpun atas Sato yang berperingkat 15 dunia.

Kita berharap Febe bisa membuat kejutan. Demikianpun dua ganda campuran bisa mengunci tiket semifinal demi membuka jalan untuk membawa pulang gelar ke tanah air.

Berikut hasil pertandingan babak 16 besar (sumber @INA Badminton)

Pertandingan babak perempatfinal akan dihelat hari ini, Jumat (29/01/2016) diambil dari @BulutangkisRI:

 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun