Mohon tunggu...
charles dm
charles dm Mohon Tunggu... Freelancer - charlesemanueldm@gmail.com

Verba volant, scripta manent!

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Indonesia Sisakan 5 Wakil di Perempatfinal Malaysia Masters 2016

21 Januari 2016   22:34 Diperbarui: 21 Januari 2016   22:55 71
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption caption="Lindaweni Fanetri (gambar www.badmintonindonesia.org)"][/caption]

Banyak wakil Indonesia berguguran di babak 16 besar Malaysia Masters 2016. Dari sector ganda, tersisalah dua pasang ganda campuran, dan satu ganda putra. Sementara ganda putri Merah Putih tanpa wakil.

Dari sektor ganda campuran, Indonesia mengirimkan Ronald Alexander/Melati Daeva Oktavianti dan Hafiz Faisal/Shella Devi Aulia. Ronald/Melati melaju setelah menyisihkan wakil Rusia Evgenij Dremin/Evgenia Dimova, 21-12, 12-21 dan 21-11.  Sementara  Hafiz Faisal/Shella Devi Aulia memenangkan perang saudara menghadapi Kevin Sanjaya Sukamuljo/Della Destiara Haris dengan skor 21-17 dan 21-19.

Di perempat final, Hafiz/Shella menantang wakil tuan rumah Chan Peng Soon/Goh Liu Ying yang sukses menghentikan wakil Indonesia lainnya Irfan Fadhilah/Weni Anggraini dengan skor 21-12, 17-21 dan 21-12. Sementara Ronald/Melati menghadapi unggulan empat Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah asal Hong Kong. 

Markus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menjaga nama Indonesia di sektor ganda putra. Tampil brilian, harapan satu-satunya ini mampu menumbangkan unggulan ketiga asal Korea Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol, dua set langsung 21-18 dan 21-17.

Sementara di sektor ganda putri, harapan terakhir Indonesia Keshya Nurvita Hanadia/Devi Tika Permatasari tak kuasa melewati hadangan pasangan Korsel, Chang Ye-na dan Lee So-hee dan menyerah kalah dua set langsung, 11-21 dan 10-21.

Seperti ganda putra, Indonesia pun hanya memiliki satu wakil di sektor tunggal putri. Andalan Merah Putih Lindaweni Fanetri berhasil menggulingkan tunggal Tiongkok Chen Yufei dua set langsung, 2104 dan 21-9. Sementara itu wakil lainnya, Maria Febe Kusumastuti dan Hana Ramadhini tak mampu melewati lawan-lawannya. Unggulan pertama Sung Ji Hyun asal Korea masih terlalu tangguh bagi Hana. Sementara Maria Febe belum mampu menandingi unggulan tujuh asal Jepang Yui Hashimoto.

Di babak perempatfinal Lindaweni akan melakoni partai super berat. Unggulan tiga asal India, Venkata Sindhu siap menjegal langkahnya ke babak semifinal.

Setali tiga uang, Tommy Sugiarto menjadi satu-satunya bakil di sektor tunggal putra di babak delapan besar. Pemain senior sekaligus unggulan ketiga ini sukses mengalahkan wakil Korea Selatan Lee Dong Keun, 21-12 dan 21-9 untuk menantang Qiao Bin dari Tiongkok.

Wakil Indonesia lainnya, Simon Santoso, Sony Dwi Kuncoro, Anthony Ginting dan Jonatan Christie lebih dulu tersisih di putaran kedua.

Pertandingan babak perempafinal akan dimulai pada pukul 15:00 WIB dengan jadwal di bawah ini (sumber @INABadminton):

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun