Kali ini Greysia/Nitya akan bersaing dengan sejumlah unggulan seperti Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi dari Jepang, Luo Ying/Luo Yu dari Tiongkok, Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl dari Denmark.Â
Ganda campuran
Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir akan bertemu wakil Jerman Michael Fuchs/Birgit Michels. Owi/Butet yang merupakan pasangan nomor dua dunia sudah lima kali bertemu pasangan peringkat 14 dunia itu. Head to head pertemuan dimenangkan Owi/Butet dengan skor 4-1.
Owi/Butet harus bertarung ketat dalam pertemuan terakhir di babak kedua BCA Indonesia Open 2015. Pasangan terbaik tanah air ini berjuang selama tiga set sebelum mengakhiri laga dengan skor 21-16, 18-21 dan 21-19.
Praveen Jordan/Debby Susanto ditantang wakil Jepang Kenichi Hayakawa/Misaki Matsutomo. Secara peringkat Praveen/Debby lebih baik dan ini akan menjadi pertemuan pertama.
Tantangan berat dihadapi Riky Widianto/Puspita Richi Dili. Pasangan nomor 12 dunia ini dihadang pasangan nomor empat dunia dari Tiongkok Xu Chen/Ma Jin. Keduanya baru sekali bertemu dan dalam pertemuan tersebut dimenangkan oleh Xu/Ma.
Riky/Richi dan Xu/Ma terakhir kali berhadap-hadapan di Maybank Malaysia Open 2015 yang dimenangkan wakil Tiongkok itu dengan skor 14-21 dan 16-21.
Hal senada juga dialami Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadeth. Pasangan nomor 33 dunia ini akan menjajal pasangan nomor enam dunia asal Korea Ko Sung Hyun/Kim Ha Na. Kedua pasangan sudah empat kali bertemu dan rekor pertemuan sementara berpihak pada Ko/Kim yang meraih tiga kali kemenangan.
Perjumpaan mereka terakhir terjadi di babak perempatfinal Thailand Open 2015. Kido/Pia menyerah dua set langsung, 17-21 dan 12-21.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H