Bondowoso– Hari Kemerdekaan RI merupakan salah satu hari yang memiliki makna besar bagi seluruh warga indonesia. Peringatan hari kemerdekaan RI ini turut dimeriahkan oleh seluruh warga Indonesia dengan cara mengadakan beberapa lomba/kegiatan, salah satunya adalah pembagian bibit pohon bagi warga Desa Banyuputih.Â
Pembagian bibit pohon akan dilakukan oleh mahasiswa KKN 85 UMD Universitas Jember. Pembagian ini dilakukan sebagai salah satu bentuk kepedulian terhadap lingkungan Desa Banyuputih dan tujuan diadakan penanaman bibit adalah untuk penghijauan, terutama di Desa Banyuputih. Pembagian bibit pohon juga sebagai salah satu kenang-kenangan yang diberikan oleh mahasiswa KKN 85 UMD Universitas Jember kepada warga desa Banyuputih.
Pada Rabu (2/08/2023), Mahasiswa KKN 85 UMD Universitas Jember melakukan pengambilan bibit pohon di Balai Persemaian Permanen Sukorambi, Jember setelah mengajukan permohonan surat ke tempat tersebut.Â
Mahasiswa KKN UMD Universitas Jember berhasil mendapatkan bantuan bibit pohon sebanyak 150 bibit. Bibit pohon yang diperoleh beraneka ragam, seperti Nangka, Cemara, Kayu Putih, Sirsak, dan Asem. Bibit pohon yang digunakan adalah bibit pohon dengan umur sekitar 9-18 bulan. Pemilihan jenis pohon tersebut disesuaikan dengan kondisi besar lahan, sifat tanah, dan cuaca di Desa Banyuputih.
Bibit pohon ini nantinya akan dibagikan kepada seluruh warga dusun di Desa Banyuputih secara rata. Pembagian ini akan dilakukan pada tanggal 09 Agustus 2023. Titik kumpul pengambilan bibit pohon akan dilakukan di Balai Desa Banyuputih. Sebelum dibagikan kepada warga, mahasiswa KKN 85 UMD Universitas Jember nantinya akan memberikan penjelasan secara singkat tentang pemahaman cara merawat dan memelihara bibit pohon agar dapat tumbuh dengan baik.
Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) : Edy Hariyadi, S.S., M.SI
Penulis                               : KKN Kelompok 85 UMD Universitas Jember
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H