Keadaan fisikmu tidak boleh membatasimu untuk melangkah. Kamu harus yakin kamu bisa dan kamu pasti bisa, Christian! Semangat!
Begitulah motivasi yang selalu diberikan seorang teman kepada saya ketika saya berpikir terlalu keras untuk menerima tawaran berpartisipasi dalam suatu kegiatan dengan alasan kesehatan.Â
Sebagai pribadi dengan daya tahan tubuh yang cenderung kurang prima, mudah mengalami kelelahan, dan mudah terkena penyakit, saya harus pintar-pintar menjaga kesehatan sehingga hidup saya tetap produktif. Khususnya ketika kegiatan tersebut dilangsungkan di luar ruangan, seharian di ruangan yang dingin, dan/atau pada malam hari, saya akan berpikir lebih keras lagi untuk mengikutinya atau tidak. Selain khawatir kelelahan, risiko masuk angin pun meningkat.
Pokoknya, masuk angin benar-benar membuat saya kapok. Solusi pun harus dicari. Pernah saya berusaha untuk senantiasa menggunakan jaket dengan penutup kepala (hoodie) selama berada di luar ruangan atau di dalam ruangan yang dingin. Selain tidak pas untuk digunakan dalam kegiatan tertentu, pakaian tersebut juga membuat saya merasa panas dan gerah.Â
Solusi lain yang pernah saya lakukan adalah mengelola waktu dengan ketat sehingga sebisa mungkin kegiatan di malam hari bisa dihindari. Ya, jika itu adalah kegiatan pribadi yang tidak bergantung pada orang lain, jika tidak?
Ketika pergi ke apotek enam tahun yang lalu, sang pemilik menyarankan saya untuk mengonsumsi produk Tolak Angin secara teratur dan memiliki persediaannya secara teratur di rumah. Melihat harganya yang terjangkau, saat itu hanya sekitar dua ribuan Rupiah per sachet, saya tertarik untuk membeli dan mencobanya.Â
Kebetulan, Tolak Angin ini adalah produk herbal yang terbuat dari bahan-bahan alami (adas, kayu ules, cengkeh, madu, daun cengkeh, daun mint, dan jahe) alias bebas bahan kimia sehingga aman untuk dikonsumsi secara berulang dalam jangka panjang tanpa merusak ginjal.
Setelah mengonsumsinya secara teratur sejumlah satu sachet per hari, kemampuan saya untuk bekerja pun meningkat. Jika biasanya tubuh sudah sangat lemah di pukul 20.30 WIB, sekarang bisa diajak bekerja sedikit lebih lama sampai pukul 21.30 WIB atau lebih malam ketika sangat diperlukan. Ketika kepala terasa sangat pusing, mengonsumsi Tolak Angin mampu membuatnya kembali normal.Â