Mohon tunggu...
Cesario Tarigan
Cesario Tarigan Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Selalu belajar dan mencoba hal yang baru.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Timnas U-19 Batal Ke Turnamen AFF U-19 di Vietnam

21 Agustus 2014   06:47 Diperbarui: 18 Juni 2015   02:59 569
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Olahraga. Sumber ilustrasi: FREEPIK

“Tim pelatih memutuskan bahwa di bulan September, timnas U-19 tidak akan mengikuti ajang bersifat turnamen. Tetapi memilih pemusatan latihan di luar Indonesia dengan menggelar beberapa simulasi pertandingan bersifat single match,” demikian keterangan Badan Tim  Nasional melalui rilis kepada media (sumber bolaindo.com). BTN tetap akan mengirimkan tim ke Vietnam. BTN mengutus timnas U-21 yang berlaga di COTIF Spanyol dengan materi pemain U-19 hasil seleksi Indra Sjafri sebelumnya.

Jika memang benar maka kita memiliki 2 timnas U-19, setelah sebelumnya sewaktu KPSI dan PSSI masing masing  pernah membentuk timnas senior, sehingga terdapat 2 timnas senior. Memang pembentukan timnas U-21 yang dikirimkan ke COTIF, bermaterikan pemain pemain yang masuk kategori U-19. Maka bisa disebut timnas U-21 saat ini adalah timnas U-19 B. Tetapi kali ini tim pelatih mempunyai waktu untuk evaluasi tim dan seleksi pemain pemain baru. Serta waktu persiapan yang lebih lama.

Pertanyaan selanjutnya adalah, apakah memang diperlukan pembentukan 2 timnas U-19, dengan pelatih yang berbeda? Bagaimana jika Indra Safrie tertarik untuk mencoba salah satu pemain di timnas U-19 B? Atau bahkan menukar pemain timnas U-19 A dengan pemain dari timnas U-19 B. Lalu bagaimana jika timnas U-19 B meraih prestasi yang menggembirakan atau bahkan juara piala AFF di Vietnam?

Apakah lantas mereka diadu satu sama lain atau malah membentuk timnas U-19 hasil peleburan timnas U-19 A dan timnas U-19 B? Lalu siapakah nanti yang akan melatih timnas U-19 hasil peleburan tersebut?

Dan jika memang mereka berjalan masing masing, sampai kapankah bentukan timnas U-19 B? Apakah setelah turnamen AFF Vietnam mereka kembali berubah nama menjadi timnas U-21?

Kemudian bagaimana nasib Liga U-21 yang bulan ini saja sudah diundur ke awal September karena keikutsertaan mayoritas pemain Sriwijaya U-21. Apakah kemudian akan diundur kembali?

Kembali terasa ada kejanggalan dalam hal ini, memang ada benarnya timnas U-19 dengan waktu kurang dari dua bulan menuju Myanmar, tentu cukup riskan apabila memaksakan diri ikut serta dalam turnamen di Vietnam.  Selain resiko cedera, dikhawatirkan mencapai peak performance di ajang tersebut, bukan di Piala Asia.

Tetapi mengapa harus memaksakan diri tetap mengikuti turnamen tersebut dengan menyertakan timnas U-21 yang berubah nama menjadi timnas U-19 B? Apakah juga menjadi ajang pemantauan pemain pemain yang tidak lolos seleksi timnas U-19 sebelumnya?

Apapun maksudnya, pasti ada yang menyiarkan siaran langsungnya.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun