Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Editor - Tourism worker until 2010; Digipreneur since 2010

you can contact me at bolafanatik(at)Gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Selamat Datang Liga Champions Era Baru

17 September 2024   06:47 Diperbarui: 17 September 2024   10:09 596
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
trofi Liga Champions/foto: UEFA.com

Selamat datang Liga Champions Eropa era baru. 36 klub bakal bertanding pada tiga hari yang berbeda pekan ini di matchday 1 Liga Champions yang musim ini menggunakan format berbeda.

Liga Champions format baru tidak lagi menggunakan sistem round robin empat klub di dalam satu grup yang menjalani enam pertandingan dengan sistem kandang dan tandang.

Dengan format baru yang sekarang, 36 klub peserta akan berkompetisi dengan sistem liga, tapi setiap tim hanya menjalani delapan pertandingan reguler dengan empat pertandingan kandang, plus empat pertandingan tandang melawan tim lain yang berbeda. 

Tim mana akan bertanding dengan lawan siapa telah ditentukan dari hasil drawing UEFA yang digelar beberapa waktu lalu. 

Delapan klub yang menempati peringkat teratas di klasemen akhir, langsung lolos ke babak 16 besar.

Sedangkan tim peringkat 9 hingga 24 akan menjalani pertandingan preliminary knockout. Pemenangnya lolos ke babak 16 besar, tim yang kalah akan turun kasta bertanding di Liga Europa.

Dengan format baru ini membuat persaingan setiap tim untuk menjadi juara reguler semakin terbuka, dan sulit diprediksi.

Empat laga di matchday 1 pekan ini mempertemukan mantan juara Liga Champions yang dibuka dengan duel Juventus versus PSV Eindhoven. Dua pertandingan lainnya menggelar duel mantan juara kompetisi Eropa lainnya. 

Juventus yang pernah dua kali juara Liga Champions di musim 1985-1985 dan 1995-1996, akan menjamu PSV Eindhoven yang pernah sekali juara Liga Champions pada musim 1987-1988.

Juventus dan PSV Eindhoven sama-sama belum terkalahkan di kompetisi domestik pada awal musim ini.

Juventus membawa 10 pemain debutan Liga Champions/sumber: Forza Juve
Juventus membawa 10 pemain debutan Liga Champions/sumber: Forza Juve

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun