Mohon tunggu...
Yos Mo
Yos Mo Mohon Tunggu... Musisi - Bytedance Sport Contributor

Olynpics Paris and Grand Slam US Open 2024 will be my last article series. Ready to finish in a month.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Artikel Utama

Potensi Besar Rio Waida Merebut Medali Olimpiade di Pantai Teahupoo

23 Juli 2024   10:23 Diperbarui: 25 Juli 2024   09:00 111
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Atlet selancar ombak Indonesia Rio Waida berselancar di Pantai Legian, Badung, Bali, Sabtu (13/7/2024). Rio Waida terus melakukan latihan jelang berlaga pada Olimpiade Paris 2024 cabang olahraga surfing yang akan dilaksanakan di Tahiti, Kepulauan Polinesia Prancis mulai 27 Juli mendatang. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/wpa.(ANTARA/FIKRI YUSUF via kompas.com)

48 peselancar pria dan wanita berjuang meraih medali olimpiade di dalam ombak pantai Teahupo'o, Tahiti. Pantai eksotis yang berjarak belasan ribu kilometer dari keramaian kota Paris, pusat berlangsungnya Olimpiade 2024.

Rio Waida salah satu peselancar ombak yang berjuang dalam pertandingan olimpiade di pantai Teahupo'o. Peselancar elit dunia berdarah campuran Indonesia -Jepang yang berasal dari Uluwatu, Bali. 

Sudah dua tahun lamanya Rio Waida menjadi peselancar ombak elit dunia. Berhasil menjadi peserta reguler Championship Tour World Surf League (CT WSL/Liga Utama Dunia Selancar Ombak) sejak tahun 2023. Setahun sebelumnya Waida sukses menjadi runner-up Kejuaraan Dunia (World Surfing Games).

Aksi Rio ketika berlaga di World Surfing Games 2022/foto: isasurf.org
Aksi Rio ketika berlaga di World Surfing Games 2022/foto: isasurf.org

Setiap tahunnya hanya 28 hingga 32 peselancar terbaik dunia saja yang berhak mengikuti seri reguler CT WSL.

Rio Waida yang disegani lawan karena kelincahannya menaklukkan ombak yang deras, salah satu yang diunggulkan meraih medali Olimpiade 2024.

Saat ini Rio Waida di posisi ranking 10 Championship Tour World Surf League yang tinggal menyisakan satu seri perlombaan. 

Rio Waida peselancar ombak elit dunia ranking 10 CT WSL/foto: isasurf.org
Rio Waida peselancar ombak elit dunia ranking 10 CT WSL/foto: isasurf.org

Prestasi Rio di CT WSL berkembang pesat. Rio hanya menempati peringkat 21 klasemen akhir CT WSL ketika menjalani debut reguler di tahun 2023. 

Waida sering jadi bulan-bulanan lawan yang lebih berpengalaman di CT WSL 2023. Situasi berubah pada tahun ini. Rio Waida berulang kali menang menaklukkan peselancar papan atas dunia. (lanjut baca ke halaman 2)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun