Layaknya tulisan dan lagu, film juga merupakan salah satu media yang dapat digunakan untuk menyampaikan pesan kepada orang lain. Terlepas dari apapun genre-nya, dan juga negara yang memproduksinya, beberapa film berikut ini sangat melekat di ingatan saya. Film-film tersebut tidak hanya 'memorable', namun juga sarat dengan pesan yang mampu mengubah sudut pandang saya akan suatu hal.
1. 3 Idiots - Bollywood
"Itulah akibatnya bila menghafal tanpa memahami. Kau akan menghabiskan 4 tahun untuk belajar, dan 40 tahun untuk menyesali" (Kutipan dari Film 3 Idiots)
2. Pursuit of Happiness - Hollywood
Film yang mengisahkan perjuangan seorang ayah untuk bangkit dari kondisi hidupnya yang berada di ambang kehancuran. Bangkrut, ditinggalkan istri, dan terpaksa membawa putranya berpindah-pindah tempat penampungan karena tidak punya rumah. Perjuangannya berbuah manis, diceritakan pada akhirnya Gardner memiliki perusahaan broker yang menghasilkan jutaan dolar.
"Jangan pernah biarkan seseorang memberitahumu bahwa kamu tidak bisa melakukan sesuatu" (Kutipan dari film Pursuit of Happiness)
3. Fireproof-Hollywood
Film yang bercerita tentang perjuangan seorang suami dalam mempertahankan pernikahannya yang hampir berakhir dengan perceraian ini sangat baik untuk ditonton oleh pasangan suami istri. Karena di dalamnya kita bisa menemukan makna dari pernikahan yang sesungguhnya, dan alasan kenapa ikatan pernikahan layak diperjuangkan walau kerap diterpa banyak masalah.
"Marriage is not fireproof. But in case it's on fire, people must withstand it" (Kutipan dari Film Fireproof)