Pengguna internet di Indonesia sudah mencapai 80juta, ini adalah bukti bahwa internet sudah menjadi kebutuhan utama masyarakat saat ini. Buktinya, hampir di setiap tempat, dimanapun itu (di cafe, di mall) pasti kita akan menemukan orang sibuk dengan gadgetnya. Entah itu lagi buka youtube, kerja, balas email, bernetworking et social media atau sekedar main game online. Ibaratnya internet sekarang udah ‘nyandu’ banget alias addict. Kalau sehari aja tanpa internet, wah kita udah ketinggalan berita jauh banget ya.Â
Jaman sekarang, semua orang pasti punya smartphone, minimal 1 buah. Kalau orang ke cafe pasti nyarinya free wifi. Bener kan? Saya juga gitu :D Itulah suatu bukti bahwa internet sudah menjadi lifestyle. Itu karena internet dulu masih mahal dan juga bandwithnya terbatas.Â
Sayapun begitu. Sehari tanpa internet kok rasanya hampa? Pernah saya pakai wifi di rumah terus tiba-tiba mati, kesel banget padahal lagi upload and embed video plus foto ke blog, end hidup loe! :)) Males banget, kudu ngulang dari awal deh.Â
Negara-negara lain sudah lebih dulu mempunyai bandwith yang cukup besar. Sebut saja negara United States, Hongkong, Singapore, mereka memiliki bandwith 1 GBps. Waahh pantas saja ya akses youtube and nonton video sudah limitless, alias seperti tidak ada batasan, seperti nonton langsung alias tanpa buffering, saking cepetnya.
Indonesia kapan ya seperti itu?
Sudah saatnya negara kita juga seperti itu. Kita sudah saatnya merasakan, bukan hanya membayangkan. Berawal dari kebutuhan itulah Oxygen.id menjawab semua permasalahan itu.Â
Â
Tanggal 2 Juli 2015 lalu sepertinya saya termasuk salah satu orang yang beruntung ya. Karena saya bisa merasakan langsung betapa kencangnya koneksi internet Oxygen.id itu. Yes, bertempat di Comic Cafe, Tebet, Kompasiana bekerjasama dengan Oxygen.id menyelenggarakan acara bertajuk Membuka Potensi Internet yang Sesungguhnya.
Oxygen.id adalah teknologi internet masa depan dengan menggunakan teknologi fiber optic untuk komunikasi gaya hidup dan bisnis yang baru dengan akses kecepatan super hingga mencapai speed 1 GBps. Kok bisa mencapai 1 Gbps? Gimana caranya? Karena Oxygen menggunakan 100% fiber optic network to customer. Diharapkan dengan teknologi seperti ini sudah bisa dipastikan jaringan internet akan stabil. Gak ada lagi putus atau buffering di tengah jalan. Oxygen.id full fiber optic punya sendiri. Jadi teknologi yang dipakai adalah 1 Gbps. Teknologi yang paling optimal.
Oxygen.id adalah dibawah perusahaan PT. Mora Telematika Indonesia (Moratelindo). Moratelindo berdiri sejak tahun 2000. Dan pada tahun 2009 sebenarnya Oxygen.id sudah mulai penetrasi ke rumah-rumah.