Berikut penampakan STR-PKÂ
Dan untuk semua yang sedang dan akan berjuang mengurus STR-PK serta hal lainnya, selamat berjuang dan nikmati prosesnya.
Berikut pengalaman perjalanan tahapan STR saya berdasarkan tanggal perkembangannya:
28 Oktober : mendapatkan PIN (ragu mau daftar karena data DIKTI belum lengkap, jadi mengurungkan niat untuk daftar)
4 Nov : akhirnya mendaftar karena baru baca kalau boleh pilih salah satu data yang sudah lengkap
6 Nov : mendapat info verifikasi data, mendapat info pembayaran, melakukan pembayaran, dan mendapat info verifikasi pembayaran
8 Nov : data masuk antrian pencetakan
17 Nov : mendapat info STR sudah selesai dan akan dikirim, tapi nomor resi tidak bisa di cek
19 Nov : mendatangi Kantor Pos Cabang pilihan di pendaftaran kemudian mendatangi MTKI untuk mengambil STR atas saran teman-teman di youtube (di MTKI hanya disuruh tulis nomor STR dan email untuk pengiriman soft file STR), dari MTKI ini saya mendapat info kalau nomor resi belum bisa di cek, berarti STR kita belum masuk proses kirim oleh pihak POS Indonesia.
20 Nov : mendapat kiriman soft file STR dari KTKI