Mohon tunggu...
Casmudi
Casmudi Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Seorang bapak dengan satu anak remaja.

Travel and Lifestyle Blogger I Kompasianer Bali I Danone Blogger Academy 3 I Finalis Bisnis Indonesia Writing Contest 2015 dan 2019 I Netizen MPR 2018

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Visit Tidore Island, Bangkitnya Warisan Alam Pusat Rempah-rempah Dunia yang Mempesona

9 Maret 2017   19:01 Diperbarui: 9 Maret 2017   19:12 2071
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Warung kuliner ini terletak di depan Kantor Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Perindagkop dan UKM) Tidore. Kita bisa menikmati berbagai macam kuliner ikan, terong ungu, pisang santan dan lain-lain. Tak ketinggalan ada papeda yang khas dari Tidore mampu menggugah selera makan anda.

Beberapa jenis makanan khas Tidore (Sumber: Blog Iramaon/diolah)
Beberapa jenis makanan khas Tidore (Sumber: Blog Iramaon/diolah)
Ini kue lapis Tidore yang khas tidak ada di tempat lain di Maluku Utara (Sumber: blog faysh)
Ini kue lapis Tidore yang khas tidak ada di tempat lain di Maluku Utara (Sumber: blog faysh)
Pesona Pantai dan Air Terjun

Yuk, kita perhatikan pecahan mata uang kertas Rp. 1000,- milik negeri kita. Di balik gambar sosok pahlawan nasional Pattimura, kita akan melihat gambar sebuah pulau nan indah yaitu Pulau Maitara di Tidore. Banyak wisatawan yang penasaran untuk berkunjung ke pulau tersebut. Pulau Maitara terletak di antara Pulau Tidore dan Pulau Ternate. Jika kita berniat untuk menuju pulau Maitara dari pulau Tidore, maka bisa ditempuh dengan menggunakan speedboat yang memakan waktu kurang lebih 20 menit lamanya.

Pulau Maitara yang mempesona (Sumber: Lihat.co.id)
Pulau Maitara yang mempesona (Sumber: Lihat.co.id)
Yang menarik adalah sebagian besar lingkaran Pulau Maitara didominasi oleh pantai yang berpasir putih dan terhampar di depannya alam bawah laut dengan keanekaragaman ikan serta karang yang alami. Adapun, keindahan bawah lautnya seperti ikan Nemo warna merah sangat menarik untuk dinikmati. Apalagi, pasir putih pantai serta birunya laut menjadikan pulau ini sebagai objek wisata yang harus dikunjungi di Tidore.

Ikan Nemo merah (Sumber: indonesia-guide4u.blogspot.co.id)
Ikan Nemo merah (Sumber: indonesia-guide4u.blogspot.co.id)
Jika kita ingin mencari ketenangan tanpa hiruk pikuk yang mengganggu acara petualangan, maka mengunjungi Pulau Failonga adalah pilihan yang tepat. Pulau Failonga adalah sebuah pulau kecil yang tak berpenghuni di pulau Tidore. Namun, pulau ini luar biasa indah dengan pasir putih halus dan laut yang jernih, membuat pulau ini begitu menarik untuk dikunjungi. Untuk sampai ke pulau ini, anda harus menyewa speedboat, baik dari Pulau Ternate atau Tidore.

Pulau Failonga (Sumber: http://www.indonesia-tourism.com/)
Pulau Failonga (Sumber: http://www.indonesia-tourism.com/)
Tidak hebring kayaknya, jika berkunjung ke Tidore tidak mampir ke Negeri di Atas Awan yang terletak di Puncak Gunung Kie Matubu.  Bagi pecinta petualangan, puncak Kie Matubu yang dikenal sebagai Gunung Tidore, sangat menarik karena menyajikan keindahan yang luar biasa. Gunung ini juga merupakan gunung tertinggi di Provinsi Maluku Utara dengan ketinggian 1.730 meter di atas permukaan laut (mdpl) alias 5.676 kaki. 

Di puncak gunung Kie Matubu, anda akan disuguhkan dengan pemandangan yang luar biasa dan mempesona seperti Pulau Ternate, Maitara, Hiri, Halmahera, Mare, Moti, Makian dan masih banyak lagi. Bukan hanya itu, dari puncak gunung ini juga kamu bisa melihat lansekap kota Tidore.

Pemandangan yang indah dari puncak gunung Kie Matubu (Sumber: http://tips-wisata-indonesia.blogspot.co.id/)
Pemandangan yang indah dari puncak gunung Kie Matubu (Sumber: http://tips-wisata-indonesia.blogspot.co.id/)
Sama seperti halnya pantai Lovina di Singaraja Bali, Teluk Kiluan Lampung dan Pulau Tunda di Banten, anda juga bisa menikmati lompatan ikan lumba-lumba yang sangat banyak di pulau Tidore. Untuk memenuhi hasrat tersebut, anda bisa berkunjung langsung ke Pulau Mare yang tersohor dengan lumba-lumbanya. Waktu yang terbaik untuk melihat atraksi lumba-lumba adalah sekitar jam 6 WIT. Mengapa? karena pada saat itu biasanya lumba-lumba baru bangun dan bersiap untuk melakukan aktivitas dan menari yang membentuk lompatan indah. Selain itu, saat sore hari juga merupakan waktu terbaik untuk melihat atraski lumba-lumba yaitu sekitar pukul 18.00 WIT.

Pulau Mare di Tidore yang terkenal dengan pesona laut dan atraksi lumba-lumbanya (Sumber: indonesia-tourism.com/diolah)
Pulau Mare di Tidore yang terkenal dengan pesona laut dan atraksi lumba-lumbanya (Sumber: indonesia-tourism.com/diolah)
Tidore juga mempunyai pesona pantai yang indah dan mempesona. Seperti halnya pantai Kuta di pulau Bali, maka jika kita mengunjungi Tidore jangan melewatkan kesempatan untuk mengeksploarasi Pantai Cobo yang berada di Teluk Cobo Tidore,    tepatnya di Kecamatan Cabodoe. Pantai ini terletak sekitar 25 km dari pusat kota. Banyak keindahan yang ditawarkan ketika anda berada di pantai ini seperti melihat lansekap Pulau Halmahera. Kesempatan yang menarik lainnya adalah pantai tersebut sangat cocok untuk melihat keindahan matahari terbit (sunrise) dan terbenam (sunset).

Saat musim liburan, pantai Cobo akan disesaki pengunjung. Tak rugi jika anda mengunjungi pantai Cobo. Dengan panorama hamparan pasir putih dan laut biru yang jernih dilengkapi dengan gazebo/shelter serta fasilitas pendukung lainnya akan memanjakan liburan anda.  Apalagi dengan keindahan jejeran bukit-bukit yang hijau dengan hutan produktif semakin membuat anda menikmati alam yang sesungguhnya. Dari Pantai Cobo, anda juga bisa melihat pulau-pulau lain di utara Tidore seperti pulau Halmahera dan Sidangoli.

Pantai Cobo (Sumber: www.triptrus.com)
Pantai Cobo (Sumber: www.triptrus.com)
Pantai di manapun biasanya diselimuti dengan air yang dingin. Namun, berbeda dengan yang ada di Pantai Ake Sahu.  Pantai ini memeliki keunikan tersendiri yaitu sensasi air panas yang berada di tepi pantai. Kita mengetahui bahwa mandi air panas di kolam atau air gunung sudah terlalu mainstream. Anda bisa berendam di air panas di tepi Pantai Ake Sahu yang terletak di Kecamatan Tidore Timur, tidak jauh dari pelabuhan Rum dan dapat dijangkau kurang lebih 15 menit dari pusat kota. Jadi, bukan hanya berendam di air panas di tepi pantai, anda juga bisa bermain pasir, menikmati matahari terbit (sunrise) dan matahari terbenam (sunset). Perlu diketahui bahwa air panas yang ada di pantai Ake Sahu mengalir dari celah bebatuan.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun